SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.con, BARCELONA</strong> – Arturo Vidal resmi menjadi pemain <a href="http://bola.solopos.com/read/20180803/498/931857/merapat-ke-barcelona-vidal-dihargai-rp507-miliar">Barcelona</a>. Gelandang asal Chile itu pun tak sabar untuk turun ke lapangan membela Blaugrana di kompetisi resmi.</p><p>Vidal tiba di markas <a href="http://bola.solopos.com/read/20180802/498/931502/malcom-cocok-dengan-gaya-bermain-barcelona">Barca</a> pada Minggu (5/8/2018) waktu setempat untuk merampungkan kepindahannya dari Bayern Munchen. Dia kemudian diresmikan oleh Barca pada Senin (6/8/2018). Pemain 31 tahun itu dibeli Barca dengan harga mencapai 20 juta euro atau setara dengan Rp334 miliar.</p><p>Vidal pun mengaku senang bisa bergabung dengan <a href="http://bola.solopos.com/read/20180710/498/927064/lepas-paulinho-barcelona-gaet-gelandang-brasil-lagi">Barca</a> yang dinilainya sebagai salah satu klub terbaik di dunia. Dia bahkan tak sabar untuk bermain membela Barca yang diperkuat pemain-pemain top. Vidal pun menargetkan banyak trofi bersama Barca.</p><p>"Senang. Sejujurnya saya sangat senang. Saya tak sabar mulai berlatih bersama teman-teman setim saya, memakai seragam lesohor ini, dan melakukan hal penting di sini," ujar Vidal seperti dikutip situs resmi Barca.</p><p>"Ini adalah mimpi. Saya harap bisa mencapai target. Saya di sini untuk memenangi semua trofi yang ada dan saya akan memberi segalanya di atas lapangan untuk mencapainya," sambungnya.</p><p>"Banyak perjuangan, semangat, membantu tim sepanjang waktu, dan memastikan tim selalu menang. Memenangi segalanya. Selama kontrak tiga tahun, saya harap kami bisa memenangi segalanya."</p><p>"Saya bersemangat bermain dengan Messi, Suarez, Sergio Busquets… mereka semua pemain-pemain hebat," tutup Vidal.</p>

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya