SOLOPOS.COM - Mobil berwarna putih terperosok ke selokan karena lupa mengaktifkan rem tangan di Tawangsari, Sukoharjo, Minggu (28/11/2021). (Istimewa)

Solopos.com, SUKOHARJO — Satu unit mobil sedan hatchback berwarna putih terperosok masuk selokan di dekat areal persawahan Banmati, Tawangsari, Sukoharjo, Minggu (28/11/2021) siang. Kejadian tersebut disebabkan pengemudi lupa mengaktifkan rem tangan atau hand brake saat memarkirkan kendaraannya.

Berdasarkan informasi yang diperoleh Solopos.com, kejadian tersebut diketahui berlokasi di selatan Karangturi atau Banmati, Tawangsari, Sukoharjo. Dari foto dokumentasi yang diterima Solopos.com, tampak satu unit mobil sedan berwarna putih dalam posisi terperosok dengan posisi moncong di bawah.

Promosi Selamat! Direktur Utama Pegadaian Raih Penghargaan Best 50 CEO 2024

Kanit Lakalantas Polres Sukoharjo, Ipda Guntur Setiawan, mewakili Kasatlantas Polres Sukoharjo, AKP Heldan Pramoda Wardhana, membenarkan adanya kejadian tersebut. Dihubungi Solopos.com, Minggu siang, AKP Heldan mengatakan mobil tersebut diparkir dekat salah satu warung tak jauh dari lokasi kejadian.

Ekspedisi Mudik 2024

Baca Juga: Gagalkan Penyelundupan Anjing, Polres Sukoharjo bakal Dapat Penghargaan

Namun, kendaraan tersebut tetap melaju lantaran hand brake (rem tangan) tidak diaktifkan. Saat kejadian, pengendara masih berada di dalam mobil sementara satu penumpang sudah keluar.

“Informasi sementara, kedua penumpang awalnya akan makan di salah satu warung di dekat Pom Bensin Banmati. Anaknya sudah turun, tapi bapaknya masih di dalam mobil. Karena lupa rem tangan, mobilnya melaju terus meskipun mesinnya sudah mati. Bapaknya sudah tua, jadi kemungkinan panik dan tidak tahu harus berbuat apa,” jelasnya.

Baca Juga: 9 Remaja Sukoharjo Dijewer Satpol PP saat Pesta Miras di Persawahan

Beruntung, kejadian tersebut tidak menimbulkan korban jiwa maupun luka. Menurut Kanitlakalantas, kondisi pria di dalam mobil baik-baik saja dan sudah dievakuasi.

Sedangkan terkait identitas pengemudi dan mobil dalam terlibat kejadian tersebut, Satlantas Polres Sukoharjo masih menunggu laporan data dari Polsek Tawangsari. “Detailnya kami belum mendapat informasi pasti terkait pengemudi dan lainnya. Tapi kami berpesan agar masyarakat tidak teledor untuk rem tangan kendaraan saat parkir agar kejadian serupa tidak terjadi lagi,” paparnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya