SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SOLO – Paulo Dybala disebut-sebut menjadi satu nama yang bakal dibuang oleh Juventus. Juve akan mengorbankan Dybala untuk mendapatkan Romelu Lukaku dari Manchester United.

Lukaku sebenarnya lebih dulu dikaitkan dengan Inter Milan. Namun, negosiasi dari kedua kubu mandek. Juve pun ingin mengambil keuntungan itu. Terlebih, Lukaku juga disebut-sebut sudah tak masuk dalam rencana MU.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Si Nyonya Tua menawarkan opsi barter untuk Lukaku dengan Gonzalo Higuain, Mario Mandzukic, atau Dybala. Pelatih MU, Ole Gunnar Solskjaer, lebih memilih Dybala karena dianggap cocok dengan skema yang ingin ia mainkan.

Seperti dikutip dari football-italia.net, Rabu (31/7/2019), Dybala dilaporkan sangat kecewa dengan Juventus yang mendorongnya menuju Manchester United. Sang striker sebenarnya sangat ingin tetap bermain di Turin di bawah pelatih baru Maurizio Sarri.

Menurut koresponden Juve untuk Tuttomercatoweb Giovanni Albanese, Dybala mungkin tidak kembali ke Turin dari liburan musim panasnya. Sang pemain memang masih melewati masa libur seusai membela negaranya di Copa America. Ia dijadwalkan datang ke Italia pada Kamis (1/8/2019).

Terdapat laporan yang menyebut Dybala bisa kembali lebih awal untuk melakukan pembicaraan dengan Sarri. Namun, jika dia merasa klub tidak percaya padanya lagi padanya, Dybala mungkin tak akan pernah menginjakkan kaki di Italia. Ia bisa langsung terbang ke Inggris dan mulai berlatih dengan rekan setimnya di Manchester United. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya