SOLOPOS.COM - Vespa Primavera (istimewa-Okezone)

Solopos.com, SOLO – Dua varian terbaru Vespa diluncurkan di Amerika Serikat. Namun, dua sekuter matik ini tak bisa digunakan untuk ngebut. Keduanya cuma memiliki mesin berkapasitas 50 cc.

Dikutip dari Okezone.com, Selasa (24/9/2019), kapasitas mesin yang kecil itu membuat produk anyar Vespa ini cuma bisa menghasilkan kecepatan maksimal 30 mph atau 48 km/jam. Kedua motor itu diberi nama Vespa Primavera dan Vespa Sprint.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Pada bagian desain kedua Vespa itu memberikan kesan retro. Untuk varian Primavera mengusung lampu bundar pada bagian depan, sementara Sprint menggunakan lampu berbentuk persegi panjang. Terdapat juga hiasan krom pada bagian fender depan motor seri Primavera, tetapi untuk varian Sprint tidak menggunakannya.

Desain velg pada kedua motor juga berbeda, namun disisi lain bagian panel bodi motor terlihat identik satu sama lain. Hiasan warna krom juga terlihat pada kedua motor tersebut terutama pada bagian headlight mask, pembatas apron pada motor, rumah kaca spion serta pada pelindung knalpot.

Primavera tersedia lima warna yakni Bianco Innocenza, Nero Vulcano, Rosso Passione, Blu Energia, dan Verde Relax. Sementara untuk tipe Sprint hanya diberi empat varian warna yakni Bianco Innocenza, Nero Vulcano, Rosso Passione dan Giallo Estate.

Meskipun mengusung mesin dengan kapasitas 50 cc, Vespa tetap menghadirkan fitur premium di motornya seperti hadirnya rem cakram pada bagian depan. Motor ini memiliki satu silinder, air-cooled engined yang terhubung ke CVT dan dapat menghasilkan tenaga sebesar 3,2 Hp.

Selain itu motor ini memiliki kapasitas bensin sebesar 8 liter dengan efisiensi bahan bakar mencapai 34,4 km/liter yang dapat menempuh jarak sejauh 275 km. Untuk harganya, Vespa Primavera dibanderol dengan harga US$3.999 atau sekitar Rp56 juta, sementara untuk Vespa Sprint dijual US$4.099 atau setara dengan Rp57 juta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya