SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SEOUL — Samsung dipastikan akan meluncurkan Samsung Galaxy S10 5G pada 5 April 2019. Lalu, apa sih perbedaan Samsung Galaxy S10 5G dengan Samsung Galaxy S10+?

Dikutip dari CNET, Minggu (24/3/2019), Samsung Galaxy S10 5G tentu lebih unggul dalam urusan jaringan dan kecepatan akses Internet dibanding Samsung Galaxy S10+. Dengan jaringan 5G, kecepatan akses Internet pada smartphone terbaru yang akan diluncurkan Samsung itu diklaim 20 kali lebih cepat dibandingkan dengan jaringan 4G.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

CNET menyebutkan perbedaan Samsung Galaxy S10 5G dengan Samsung Galaxy S10+ hanya pada jaringan. Belum disebutkan adanya perbedaan mencolok pada kedua ponsel Samsung itu.

Seperti dikabarkan Solopos.com sebelumnya, harga Samsung Galaxy S10 5G jauh lebih mahal dibanding Samsung Galaxy S10+. Smartphone komersial pertama dengan jaringan 5G itu diharga US$1.332 atau sekitar Rp18,7 juta.

Di sisi lain, Samsung telah menyiapkan serangkaian promo bagi yang membeli Samsung Galaxy S10 5G pada 5 April hingga 16 April. Pembeli pada periode tersebut akan mendapatkan wireless earphone Galaxy Buds gratis, wireless charger gratis, atau voucer diskon 50% untuk perbaikan layar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya