SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, JAKARTA -&nbsp;</strong>Foto hasil percakapan antara putri pertama penyanyi religi <a href="http://entertainment.solopos.com/read/20180505/482/914471/opick-sebut-dirinya-ikon-poligami">Opick</a>, Ghaniya Salma dan <a href="http://entertainment.solopos.com/read/20180405/482/908126/dituding-istri-ketiga-opick-yulia-mochammad-buka-suara">Yuliast Mochamad</a> diketahui sempat tersebar di media sosial. Dalam foto tersebut Ghaniya terlihat melabrak ibu dua anak tersebut, sekaligus meminta agar Yulia menjauhi ayahnya.</p><p>Merasa tak terima dengan permintaan Ghania, ibu dua anak tersebut nampak menyatakan bahwa kebahagiaan pelantun <a href="http://entertainment.solopos.com/read/20180329/482/906949/istri-ketiga-opick-wanita-berinisial-ym"><em>Tombo Ati</em></a> tersebut berada di tangannya. Bahkan ia meyakini bahwa jika dirinya menjauhi Opick, pria 44 tahun tersebut akan terpuruk.</p><p>Melihat ramainya pemberitaan mengenai hal tersebut, Yuliast yang dihubungi melalui sambungan telepon, Selasa (8/5/2018), angkat suara. Ia mengaku tak mau membahas hal tersebut lebih jauh, lantaran Ghaniya hanya dianggap sebagai seorang anak-anak yang belum bisa mengontrol emosinya.</p><p>"Oh tanya saja ke yang bersangkutan mbak," ujar Yulia Mochamad. "Enggak ada [usaha menyelesaikan]. Sudahlah baik-baik saja, enggak perlu diselesaikan. Namanya juga anak-anak," paparnya.</p><p>Ia menambahkan, bahwa dirinya memilih untuk sabar dalam menghadapi segala cemoohan masyarakat atas dirinya. Pasalnya, hanya ia dan orang-orang terdekatnyalah yang mengetahui seperti apa kehidupannya.</p><p>Ia pun mengaku hanya bisa bersabar dan berdoa, serta menganggap bahwa setiap kejadian tentu memiliki hikmah. "Enggak apa-apa sabar saja, biar saja. Enggak apa-apa didengerin saja. Mereka enggak tahu saya seperti apa, kehidupan saya seperti apa," tuturnya.</p><p>"Setiap peristiwa atau kejadian ada hikmahnya. Ditanggapinya positif aja. Mereka kan enggak mengenal saya, yang mengenal saya kan keluarga saya, teman saya, sahabat saya. Yang kayak gitu enggak usah ditanggapin. Banyak fake account saya juga kan," tandasnya.</p>

Promosi Banjir Kiper Asing Liga 1 Menjepit Potensi Lokal

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya