SOLOPOS.COM - Penampakan tikungan 10 di Sirkuit Internasional Mandalika. (Antara Foto/Ahmad Subaidi)

Solopos.com, LOMBOK — Progres pembangunan Pertamina Mandalika International Street Circuit atau Sirkuit Mandalika yang berlokasi di Desa Kuta, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB), sudah mencapai 97%.

Track kita confirm bahwa 97% sudah jadi. Katakanlah akhir Oktober semua track 100% insyaAllah sudah jadi,” kata Kepala Divisi Operasional Mandalika Grand Prix Association (MGPA) Dyan Dilato di Sirkuit Mandalika, Nusa Tenggara Barat (NTB), Rabu (13/10/2021).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Dia menambahkan secara keseluruhan semua jalan telah teraspal, tinggal detail dan fasilitas pendukungnya saja.

Baca juga: Aturan Baru Pelaku Perjalanan Internasional, Masa Karantina 5 Hari Saja

Ekspedisi Mudik 2024

Dalam pembiayaannya, ungkap Dyan, pembangunan Sirkuit Mandalika dilakukan tanpa Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) dan APBN. Ini murni kerja sama antar BUMN termasuk Bank Himbara yang memberikan kredit investasi pembangunan hingga kredit modal kerja.

“Ini adalah kebanggaan untuk masyarakat Indonesia. Ini satu-satunya sirkuit tidak ada APBD apalagi APBN. Murni adalah komersial dari ITDC [Indonesia Tourism Development Corporation] yang punya lahan, MGPA ini yang menjalankan,” jelasnya dilansir detik.com.

Paling Murah di Dunia

Menurut Dyan, Sirkuit Mandalika merupakan yang tercepat dan termurah di dunia dalam segi pengeluaran. Biaya yang telah dikeluarkan untuk track, lanjut dia, sebesar Rp950 miliar.

“Untuk track kita keluar Rp950 miliar. Kalau dengan sirkuitnya Rp1,7 triliun sampai Rp1,8 triliun. Kalau dihitung ini track yang paling murah di dunia. Paling cepat dan paling (murah),” tuturnya.

Baca juga: Penjualan Mobil & Motor Bensin Bakal Disetop, Nasib Kendaraan Lawas?

Lebih lanjut dia membeberkan fasilitas pendukung Sirkuit Mandalika yang masih perlu diselesaikan seperti pit building (50 garasi dengan 2 lantai), paddock, hingga medical facility.

“Itu adalah modular seperti kayak rumah sakit Covid-19 dibikin oleh salah satu kontraktor. Sekarang sudah on the way kita rencananya itu dipasang minimal sebelum World Superbike sudah ada dan itu dibangun sekaligus dengan listriknya, dengan Telkom-nya,” imbuhnya.

Sebagaimana diketahui, dalam waktu dekat sirkuit Mandalika bakal menggelar tiga acara bergengsi sekaliguspada 2021 dan 2022. Yakni Asia Talent Cup 2021 pada 12-14 November 2021, World Superbike (WSBK) 19-21 November 2021, dan setelahnya MotoGP pada Maret 2022 mendatang.

Baca juga: Presidensi G20 Mendorong Indonesia Fokus pada Pemulihan Ekonomi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya