SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SOLO — Terduga teroris, AR, asal Kampung Sekip RT 003/RW 003 Kelurahan/Kecamatan Banjarsari, Solo, yang ditangkap tim Densus 88 Antiteror Mabes Polri pada Jumat (16/8/2019) dikenal cerdas oleh para tetangganya.

Warga setempat, Ari, menyebut AR adalah sosok yang dikenal cerdas. AR bahkan pernah menjuarai kontes robotik.

Promosi Siap Layani Arus Balik, Posko Mudik BRImo Hadir di Rute Strategis Ini

Ari kurang tahu pasti kapan dan di mana AR ditangkap. Sejak pagi, AR bersama keluarganya pergi Sragen. “Bersama istri dan anaknya, [pada Jumat] AR berangkat ke Sragen untuk menghadiri hajatan keluarganya,” ucap kepada Solopos.com, Jumat.

Ekspedisi Mudik 2024

Warga lain, Stefanus, mengatakan AR dikenal biasa saja dan mau bertegur sapa dengan tetangga. Bahkan sebelumnya AR juga membantu mempersiapkan malam tirakatan.

Informasi soal penggeledahan rumah AR tak ayal membuat Stefanus kaget. “Ya kaget, karena orangnya biasa saja. Kalau ada kegiatan kampung juga hadir,” kata dia.

Sebagaimana diberitakan, AR ditangkap tim Densus 88 Mabes Polri karena diduga terkait dengan bantuan dana dan pembuatan dokumen palsu jaringan ISIS. Penangkapan AR langsung diikuti penggeledahan rumahnya di mana petugas mengambil sejumlah barang. Ada sekitar enam paper bag (tas dari kertas) yang dibawa keluar petugas dari rumah AR.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya