SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, SOLO &ndash;</strong> Akhir-akhir ini layar kaca dan media sosial di Indonesia diramaikan dengan sosok <a href="http://entertainment.solopos.com/read/20180401/482/907206/roy-kiyoshi-sebut-film-horor-garapan-raffi-ahmad-tidak-layak-ditonton-" target="_blank">Roy Kiyoshi</a>. Ia adalah paranormal yang sedang naik daun karena acara berjudul <em>Karma</em> yang tayang di stasiun televisi <em>ANTV</em>.<br /><br />Belum lama ini beredar foto Roy Kiyoshi saat belum kerap muncul di layar televisi. Foto itu menunjukkan Roy yang disebut dengan Roy Kurniawan seorang inspirator muda. Ia mengisi acara motivasi religius.<br /><br />Berdasarkan penelusuran<a href="http://solopos.com/" target="_blank"> <em>Solopos.com</em></a>, Minggu (22/4/2018), foto tersebut diambil dari video yang diunggah di saluran Youtube <a href="http://entertainment.solopos.com/read/20180405/482/908215/tanggapan-raffi-ahmad-saat-roy-kiyoshi-kritik-filmnya" target="_blank">Roy Kiyoshi</a>. Video yang dimaksud berjudul <em>Roy Kiyoshi on DAAI Inspirasi</em> dan diunggah pada 4 Oktober 2012.<br /><br />Dalam video tersebut diungkap latar belakang Roy Kiyoshi selama masih memakai nama Roy Kurniawan. Putra kedua dari pasangan Lani Chandrawati dan Hasan Anwar itu berkulian di Beijing, China. Saat masa-masa kuliah Roy disebut kerap hura-hura, pesta, dan mabuk-mabukkan.<br /><br />Roy pulang dari China pada 2006. Semenjak kepulangannya Roy memutuskan untuk mengubah jalan hidupnya agar lebih bermanfaat kepada orang lain. Aktif di berbagai kegiatan sosial membuat Roy disebut sebagai inspirator muda.<br /><br />Kini Roy menjadi pembawa acara di Karma bersama Roby Purba. Di acara tersebut Roy menggunakan kemampuannya untuk memberi saran positif bagi orang-orang yang mengalami pemasalahan hidup.</p><p>&nbsp;</p><p><iframe src="https://www.youtube.com/embed/tI4AYqG36GI" frameborder="0" width="560" height="315"></iframe></p>

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya