SOLOPOS.COM - Teguh Prakosa, Ganjar Pranowo, dan Gibran Rakabuming Raka seusai salat jumat di Semarang, Jumat (17/7/2020). (Istimewa)

Solopos.com, SEMARANG – Gibran Rakabuming Raka sempat menemui Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo, dalam perjalanan menuju Panti Marhaen DPD PDIP Jateng, Jumat (17/7/2020). Dalam kesempatan itu, Gibran dijamu makan siang oleh Ganjar Pranowo di rumah dinasnya, Puri Gedeh, Semarang.

Jamuan makan siang itu diikuti Gibran Rakabuming Raka bersama Teguh Prakosa seusai melaksanakan salat Jumat. Pada kesempatan itu Ganjar mengenakan baju koko biru muda dengan celana jins biru.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Sedangkan Gibran mengenakan baju koko warna putih dan celana jins hitam kesayangannya. Sementara Teguh mengenakan kemeja batik.

Sebelum memasuki masjid, suhu tubuh mereka dicek dan diharuskan mencuci tangan. Hal itu sesuai dengan protokol kesehatan selama pandemi Covid-19.

Jadi Ketua DPRD Termiskin Se-Jateng, Ini Jumlah Utang Suparno

Seusai melaksanakan salat Jumat, Gibran dan Teguh dijamu makan siang oleh Ganjar. Jamuan tersebut merupakan hal yang biasa dilakukan Ganjar ketika ada tamu datang berkunjung. Menu yang disajikan kala itu adalah ayam goreng, gurameh goreng dan sop.

“Siapa pun yang datang ke sini saya jamu, termasuk Mas Gibran,” ujar dia.

Salut! 2 Bocah Kakak-Adik Ini Jualan Klepon Keliling Alun-Alun Karanganyar Demi Bantu Orang Tua

Sejumlah pengurus DPC PDIP Solo yang mengantar Gibran-Teguh ke Semarang seperti YF Sukasno dan Putut Gunawan ikut serta makan siang di sana. Namun tampaknya ada sesuatu yang serius yang disampaikan Ganjar kepada Gibran. Sebab seusai makan dia mengajak Gibran berbincang secara tertutup.

Tidak ada yang tahu persis apa yang dibicarakan Ganjar dan Gibran selepas makan siang. Sebelum melanjutkan perjalanan ke Panti Marhaen Ganjar memberikan cenderamata dan kaus bertuliskan “Kita Semua Bersaudara Kecuali Sama Corona.”

Ini Mak Keti Rektor Universitas Merapi, Tinggal Sendiri di Bekas Dusun yang Ambyar Disapu Erupsi

Wejangan Ganjar

Tetapi Gibran mengaku tidak ada hal serius yang dibicarakan dengan Ganjar Pranowo. “Tidak ada perbincangan serius. Hanya Jumatan dan makan siang sama Pak Ganjar,” terang dia seperti dikutip dari Antara, Sabtu (18/7/2020).

Ganjar Pranowo memberikan wejangan kepada Gibran untuk menjaga soliditas partai. Dia juga berpesan kepada Gibran agar melakukan kampanye dengan efektif.

Seluk Beluk Prostitusi Artis, Ada Kelas dan Tarif Khusus

“Dengan dinamika Solo yang luar biasa, soliditas partai hari ini nomor satu. Semuanya harus dikumpulkan lagi. Itu saja, selebihnya tinggal siapkan pertarungan yang sehar, cerdas, dan baik. Sambil saya pesan di tengah Covid-19 ini kita harus melakukan kampanye yang efektif dengan inovasi dan kreasi yang ada. Ini momentum untuk menyentuh langsung masyarakat tanpa berkerumum. Menyelesaikan problem-problem masyarakat yang ada saat ini,” terang Ganjar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya