SOLOPOS.COM - ilustrasi (Freepik)

Solopos.com, SOLO — Beberapa pekerjaan dengan gaji tertinggi di Indonesia 2022 dapat menjadi referensi Anda untuk meningkatkan karier di tempat bekerja.

Gaji menjadi salah satu aspek yang kerap kali menjadi pertimbangan saat seseorang melamar kerja. Kebanyakan perusahaan besar menawarkan salary atau gaji yang lebih tinggi daripada perusahaan kecil, di mana perbedaan gajinya bisa mencapai jutaan.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Hal ini cukup wajar mengingat tingkat kerumitan kerja dan tanggung jawab yang dipikul oleh setiap karyawan juga lebih besar. Di samping gaji, perusahaan besar juga kerap kali memberikan benefit tambahan yang lumayan menggiurkan.

Sebut saja bonus tahunan, THR, bonus performa kerja, upah lembur, jaminan kesehatan, dan fasilitas gym di kantor. Tak heran kalau banyak orang berlomba-lomba melamar di perusahaan besar. Selain itu perusahaan besar juga menawarkan jenjang karier yang jelas. Semakin tinggi jabatan, akan semakin besar pula gaji yang akan diperolehnya.

Ekspedisi Mudik 2024

Dilansir dari berbagai sumber, Selasa (10/5/2022) berikut 7 pekerjaan dengan gaji tertinggi di Indonesia 2022:

1. Pimpinan Eksekutif

Seperti dilansir idxchanel dari perekrutan tenaga kerja internasional Michael Page, pekerjaan dengan gaji tertinggi di Indonesia 2022 yang pertama adalah para pimpinan eksekutif perusahaan yang memiliki beberapa jabatan seperti Chief Executive Officer (CEO), Chief Financial Officer (CFO), dan Chief Operating Officer (COO).

Bisa dipastikan pekerjaan ini menjadi impian banyak orang karena pimpinan eksekutif memiliki gaji hingga Rp250 juta per bulan. Hanya untuk mendapatkan pendapatan sebesar itu tentunya selain karena pengalaman kerja, perlu juga memperhatikan sektor usaha serta besar kecilnya perusahaan.

2. Direktur Manajemen

Pekerjaan risiko dengan gaji tertinggi di Indonesia selanjutnya adalah Direktur Manajemen Risiko atau Risk Management Director. Michael Page memperkirakan pekerja dengan jabatan ini bisa mendapat gaji sekitar Rp180 juta per bulan.

3. Manajer Penjualan

Menjadi negara berpenduduk besar, Indonesia merupakan pasar potensial untuk ritel dan produk konsumen global. Karenanya, Michael Page memperkirakan posisi Manajer Penjualan Nasional atau Country Sales Manager di Indonesia bisa mendapat gaji sangat tinggi, yakni sekitar Rp175 juta per bulan.

4. VP Hubungan

Beberapa perusahaan-perusahaan besar di Indonesia sangat membutuhkan Vice President (VP) of Government Relations untuk perantara koordinasi dan negosiasi antara perusahaan dengan lembaga pemerintahan. Posisi VP Hubungan Pemerintahan ini diperkirakan bisa mendapat gaji sangat tinggi hingga Rp170 juta per bulan.

5. VP Data Science

Pekerjaan dengan gaji tertinggi di Indonesia 2022 selanjutnya yaitu VP Hubungan Pemerintahan, VP bidang Data Science. Profesi ini sangat dibutuhkan untuk mengelola kebutuhan teknologi informasi perusahaan. Jabatan ini diperkirakan bisa digaji hingga Rp150 juta per bulan.

6. Direktur Proyek

Sebagai salah satu eksportir hasil tambang terbesar dunia. Indonesia membutuhkan banyak Direktur Proyek yang andal. Karenanya, gaji Direktur Proyek di sektor pertambangan disebut juga cukup menggiurkan karena mencapai Rp150 juta per bulan.

7. Direktur Pemasaran

Pekerjaan dengan gaji tertinggi di Indonesia 2022 selanjutnya adalah  Direktur Pemasaran. Posisi ini sangat dibutuhkan terutama di sektor produk konsumen, ritel, dan manufaktur, dengan gaji mencapai Rp130 juta per bulan.

Itulah beberapa pekerjaan dengan gaji tertinggi di Indonesia 2022 yang bisa menjadi referensi bagi perkembangan karier Anda.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya