SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, SOLO -</strong> Oneplus dikabarkan menyiapkan ponsel baru bernama Oneplus 6. <a href="http://teknologi.solopos.com/read/20180424/484/912325/asus-rilis-smartphone-empat-kamera-zenfone-5q"><em>Smartphone</em></a> tersebut kabarnya akan dirilis pada 18 Mei 2018.</p><p>Sebagaimana dilansir <em>Okezone</em> dari <em>Ubergizmo</em>, Senin (23/4/2018), kabar meluncurnya Oneplus 6 pada 18 Mei berasal dari sumber asal India. Meskipun demikian, belum diketahui secara pasti apakah ponsel anyar ini benar-benar akan meluncur di tanggal tersebut.</p><p>Oneplus telah menggoda fitur-fitur tertentu tentang telepon genggam itu. Kabarnya, perangkat bakal didukung material keramik, desain berlekuk serta telah terungkap mengenai opsi <em>storage</em> dan RAM perangkat itu.</p><p>Oneplus 6 juga dilengkapi fitur tahan air yang telah umum pada ponsel <em>flagship</em> keluaran terkini. Terungkap pula informasi mengenai Oneplus 6 yang kabarnya menjadi ponsel paling mahal yang dibuat oleh perusahaan.</p><p><a href="http://teknologi.solopos.com/read/20180424/484/912314/samsung-galaxy-s7-dan-s7-edge-segera-dapat-pembaruan-android-o">Smartphone </a>Oneplus 6 dikatakan dibanderol dengan harga US$523 setara Rp7,2 juta untuk model dasar dengan storage 64GB dan varian dengan harga US$600 setara Rp8,2 juta untuk storage 128GB.</p><p>Informasi yang beredar sebelumnya menyebutkan bos Oneplus mengonfirmasi Oneplus 6 akan meluncur pada kuartal kedua 2018. Oneplus juga kini tengah berdiskusi untuk bermitra dengan operator Amerika Serikat (AS) demi menjual <a href="http://teknologi.solopos.com/read/20180424/484/912322/asus-zenfone-max-pro-m1-buka-flash-sale-harga-mulai-rp18-jutaan"><em>handset</em></a>-nya.</p>

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya