SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Seoul–Korea Utara diduga akan menembakkan rudal jarak pendeknya ke lepas pantai timur negara tersebut, setelah mengeluarkan peringatan terbaru agar beberapa daerah tersebut bebas dari lalu lintas kapal.

“Ada dugaan keras bahwa Korea Utara akan meluncurkan rudalnya” dari pangkalan-pangkalan di provinsi timur Kangwon dan Hamkyong Selatan, kata surat kabar JoongAng Ilbo mengutip satu sumber intelijen.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Negara komunis itu telah menantang dan membalas kecaman Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB) atas peluncuran roket jarak jauhnya April lalu, dan uji coba senjata nuklir Mei, dengan bersumpah akan meningkatkan pertahanannya.

Sumber itu mengatakan, Korea Utara tampaknya akan menembakkan rudal Scud-B yang berjangkauan tembak 340 kilometer, atau rudal Rodongs yang berjarak tembak 1.300 kilometer yang tampaknya akan dikurangi sekitar 400 kilometer untuk pengujian putaran ini.

Rudal dari daratan ke kapal dengan jarak tempuh 140 kilometer juga mungkin akan ditembakkan, kata sumber itu.

Para perwira Kementerian Pertahanan menolak untuk memberikan komentar. Seorang pejabat militer dikutip kantor berita Yonhap mengatakan, tidak ada tanda-tanda persiapan peluncuran rudal jarak sedang dalam waktu dekat mendatang.

Kendaraan-kendaraan pengusung alat peluncur belum tampak di satu pangkalan rudal di kota kecil Anbyon, kata perwira militer yang tak disebutkan namanya.

“Mereka melaksanakan latihan pasca komando biasa di pangkalan rudal, namun kami akan mengamati secara ketat jika mereka akan menembakkan rudal jarak pendeknya pada lain kesempatan,” kata pejabat itu.

Korea Utara mengeluarkan peringatan terbaru kepada Jepang, Rabu, agar membersihkan beberapa wilayah lepas pantainya, selama latihan militer sampai 11 Juli, kata Pasukan Panjaga Pantai Jepang.

ant/fid

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya