SOLOPOS.COM - Foto Ilustrasi Kebakaran JIBI/Harian Jogja/Reuters

Harianjogja.com, JOGJA– Diduga karena konsleting listrik, sebuah Swalayan Karuma di Jalan Taman Siswa No 154 terbakar Rabu (6/11/2013) dini hari. Beruntung tidak terdapat korban jiwa akibat kejadian tersebut.

Informasi yang dihimpun, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 00.15 WIB. Swalayan tersebut milik Ike Saraswati, warga Jalan Taman Siswa.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Menurut Dina, Anom,35, saksi kejadian tersebut. Semula ia mampir ke sebuah warung bakmi yang terletak persis di depan swalayan. Tidak berapa lama kemudian, saat tengah makan, ia melihat ada kepulan asap tebal yang membumbung dari balik swalayan.

“Saya kemudian memberitahukan kepada penjual bakmi, lalu kami membangunkan penjaga malam [Saptiadi] yang sedang tidur di bagian depan swalayan,” jelas saksi saat memberikan keterangan di hadapan penyidik Polsek Mergangsan, tadi siang.

Saptiadi kemudian segera mengecek lokasi kebakaran dengan membuka pintu belakang. Begitu masuk, api sudah mulai membesar dan membakar beberapa barang yang disimpan di dalam swalayan.

“Melihat api sudah mulai membesar, saya langsung menelepon pemadam kebakaran. Tidak berapa lama kemudian, mobil pemadam datang dan langsung memadamkan api,” terang Saptiadi.

Kapolsek Mergangsan, Komisaris Polisi Sofiangi mengatakan masih menyelidiki penyebab terjadinya kebakaran yang mengakibatkan kerugian hingga belasan juta tersebut. Meski demikian, ada dugaan kebakaran terjadi karena hubungan arus pendek listrik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya