SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Semarang (Espos)–Komisi A DPRD Jateng diketahui telah menyetujui penambahaan anggaran Rp 25,502 miliar pada APBD 2009 perubahan yang diajukan Pemporv Jateng untuk pengadaan mobil dinas (Mobdin) baru.

Anggota Komisi A DPRD Jateng, Soejatno Pedro ketika dikonfirmasi, Espos di Semarang, Senin (10/8) membenarkan adanya persetujuan anggaran tersebut.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Kami telah menyetujui penambahan anggaran Rp 25,502 miliar yang diajukan Dinas Pendapatan dan Pengelolaan Aset Daerah (DPPAD) Jateng untuk pengadaan sekitar 138 Mobdin dan sepeda motor dinas,” katanya.

Dengan adanya penambahan anggaran itu, maka total dana pengadaan kendaraan dinas baru di lingkungan Pemprov Jateng menjadi Rp 32,827 miliar, karena sebelumnya pada APBD 2009 murni telah dianggarkan Rp 7,325 miliar.

Berdasarkan data DPPAD, anggaran itu antara lain untuk membeli 13 unit sedan, 25 unit jip, 73 unit station wagon, 10 unit minibus, dan 17 unit sepeda motor. Proses pengadaannya akan dilakukan antara bulan September-Oktober 2009.

Di antara pejabat Pemprov yang menerima jatah Mobdin baru adalah Wakil Gubernur (Wagub) Rustriningsih berupa jip senilai Rp 1,4 miliar. Selain itu juga Ketua DPRD Murdoko akan mendapat Mobdin senilai Rp 1,7 miliar, serta dua unit mobil jenis sedan untuk tamu Pemprov masing-masing seharga Rp 1,3 miliar.

Lebih lanjut Pedro menyatakan, proses pengadaan Mobdin baru tersebut sesuai dengan ketentuan Keppres No 50/2003 dan PP No 50/2007 harus melalui lelang terbuka.

“Pengadaan Mobdin baru tersebut harus dilakukan melalui lelang terbuka. Tak boleh secara tertutup,” tandas Ketua Fraksi Partai Golkar (FPG) ini.

Sedang untuk pelepasan Mobdin di lingkungan Pemprov Jateng, sambung ia sesuai ketentuan perundangan boleh dilakukan tanpa lelang atau di-dem oleh pemakainnya.

oto

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya