SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta–Pihak Departemen Keuangan membantah keras tudingan adanya rekaman pembicaraan antara Menteri Keuangan Sri Mulyani dengan pemilik lama Bank Century Robert Tantular, yang dilontarkan oleh anggota Pansus DPR Bambang Soesatyo.

“Itu fitnah, semua itu palsu dan tidak benar,” tandas Kepala Biro Humas Departemen Keuangan Harry Z Soeratin kepada detikFinance , Jumat (11/12).

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Hary mengatakan, tudingan yang dilontarkan oleh Bambang Soesatyo mengarah kepada pembunuhan karakter Sri Mulyani di masyarakat.

“Apa yang disampaikan oleh Bambang Soesatyo mengarah kepada personal character assasination dan terkesan tendensius. Menteri Keuangan tidak pernah melakukan apa yang disampaikan Bambang Soesatyo itu,” tandasnya.

Sebelumnya, Bambang Soesatyo mengatakan Panitia Khusus (Pansus) Hak Angket Bank Century menemukan rekaman pembicaraan antara Menkeu Sri Mulyani dengan pemegang saham Bank Century Robert Tantular.

dtc/tya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya