SOLOPOS.COM - Tontowi-Liliyana (Badmintonindonesia.org)

Denmark Open 2016 diwarnai dengan kekalahan Tontowi/Liliyana.

Solopos.com, ODENSE – Wakil-wakil Indonesia bertumbangan di babak kedua Denmark Open 2016. Dua di antaranya adalah ganda campuran terbaik, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, dan ganda putri Anggia Shitta Awanda/Ni Ketut Mahadewi.

Promosi Mi Instan Witan Sulaeman

Bertanding di babak kedua di Odense Sport Centre, Kamis (20/10/2016) malam WIB, Tontowi /Liliyana harus mengakui keunggulan pasangan Tiongkok, Wang Yilyu/Huang Dongping. Unggulan kedua turnamen ini harus kehilangan game pertamanya lebih dulu dengan 18-21. Masuk ke game dua, Tontowi/Liliyana berhasil menang dengan skor 21-19, setelah sempat tertinggal jauh.

Di game penentu, kedua pasangan ini sempat saling mengejar poin dengan tipis. Tapi, Wang/Huang mampu mengunci langkah pasangan Indonesia tersebut dan merebut empat poin krusial secara beruntun dan menang 17-21.

Game kedua kami sempat ketinggalan tapi akhirnya bisa bangkit. Di game ketiga, sudah leading jauh, tapi banyak melakukan kesalahan sendiri. Apalagi di poin-poin terakhir. Pas 17 sama, kami langsung kehilangan empat poin beruntun. Itu sebuah kesalahan fatal yang enggak boleh kami lakukan,” kata Liliyana di Badmintonindonesia.org.

“Tadi Tontowi terlalu terburu-buru kalau saya lihat. Di tiga poin terakhir itu ada bola tanggung tapi keluar, itu yang bikin lawan menjadi yakin lagi. Padahal pas posisi 17 sama, lawan juga belum yakin bisa menang,” sambungnya.

Kekalahan juga didapat ganda putri Indonesia Anggia Shitta Awanda/Ni Ketut Mahadewi di babak kedua Denmark Open 2016. Pasangan ini juga dikalahkan oleh wakil Tiongkok Luo Yu/Luo Ying. Anggia/Ketut menyerah dua game langsung dengan skor 9-21 dan 16-21.

Anggia/Ketut tak bisa berbicara banyak di pertandingan kali ini. Mereka tertinggal 0-4 di awal dan kalah 9-21. Masuk ke game kedua, Anggia/Ketut sempat membuka peluang dengan unggul 3-0 dan 8-4. Namun akhirnya Luo/Luo kembali menyusul, membalikkan keadaan dan menang 21-16.

“Kami harus memperbaiki ketahanan kami juga. Sama fokusnya di lapangan. Kami harus bisa main lebih tenang,” tutur Anggia.

Dengan demikian, Indonesia hanya mengirimkan empat wakil ke babak perempatfinal Denmark Open 2016. Mereka adalah Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari dan Praveen Jordan/Debby Susanto.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya