SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Demonstrasi Sleman kali ini memprotes sebuah proyek pembangunan.

Harianjogja.com, SLEMAN — Sebuah proyek pembangunan di Mlatijati, Sendangadi didatangi puluhan warga, Sabtu (14/1/2017). Mereka menuntut proyek tersebut dihentikan.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Ketua RT 16 Mlatijati Sesmono mengatakan warga berharap proyek berlantai tiga itu menghentikan kegiatanya. Selain tidak meminta izin dari warga, proyek tersebut tidak dilengkapi dengan jaring pengaman.

Ekspedisi Mudik 2024

“Jadi keselamatan warga terancam. Beberapa kali peralatan tukang jatuh, untung tidak mengenai warga yang lewat. Beberapa hari bahkan kerja sampai malam, itu mengganggu warga,” kata Sesmono di lokasi kejadian.

Menurutnya, warga sudah seringkali mengingatkan faktor keselamatan kerja saat proyek berlangsung. Tidak hanya pekerja tetapi juga keselamatan warga yang berlalulalang di gang dekat proyek. Dia mengatakan, sejak awal proyek pembangunan itu dilakukan, pengelola tidak menunjukkan itikad baik.

“Kulonuwun saja tidak. Langsung merobohkan bangunan sebelumnya kemudian melanjutkan proyeknya. Kami minta proyek dihentikan dulu sampai semua clear,” harapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya