SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

JAKARTA- Ratusan orang menggelar aksi penolakan kenaikan harga BBM di depan Gedung DPR, Jl Gatot Subroto, Jakarta Pusat. Massa sempat memenuhi jalan sehingga membuat lalu lintas dari Semanggi-Slipi macet total.

Pantauan detikcom, Senin (26/3/2012), massa menamakan dirinya gabungan Forum Komunikasi Anak Benteng (Forkaben). Mereka sempat melempari Gedung DPR dengan kerikil dan telur. Aksi ini membuat lalin di sekitar DPR tersendat.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Selain massa dari Forkaben, demo ini juga melibatkan massa dari Masyarakat Aliansi Korban Arogansi Menpera (Makam). Massa dari Makam menuntut pencabutan UU No 1/2011 tentang tentang Perumahan dan Kawasan Permukiman. Mereka menilai penerapan UU itu membuat banyak warga miskin tidak mampu memiliki rumah sehingga banyak yang tinggal di kolong jembatan dan jalanan.

Polisi sempat menghalau gabungan massa dari Tangerang ini untuk menyingkir ke tepi jalan. Hal ini disebabkan aksinya membuat lalu lintas di Jl Gatot Subroto macet total. Saat ini mereka mulai membubarkan diri, namun mereka berjanji besok akan kembali lagi dengan massa yang lebih besar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya