SOLOPOS.COM - Wisatawan memadati kompleks Candi Prambanan pada libur akhir tahun 2017. (Sekar Langit Nariswari/JIBI/Harian Jogja)

Solopos.com, KLATEN -- Kawasan Delanggu dan Prambanan di Kabupaten Klaten diprediksi menjadi daerah rawan kemacetan saat berlangsung libur Natal 2019 dan Tahun Baru 2020.

Guna mengantisipasi melonjaknya volume kendaraan di Jalan Solo-Jogja, aparat Satlantas Polres Klaten menyiapkan tim pengurai kemacetan dan mematikan traffic light di beberapa lokasi.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Demikian penjelasan Kasatlantas Polres Klaten, AKP Bobby Anugrah Rachman, mewakili Kapolres Klaten, AKBP Wiyono Eko Prasetyo, saat ditemui wartawan di kompleks Mapolres Klaten, Senin (16/12/2019).

Dia mengaku bakal menerjunkan 153 anggota guna menjaga situasi arus lalu lintas sekaligus keamanan di Kabupaten Bersinar.

“Volume kendaraan yang melintas di jalur utama, Jalan Solo-Jogja saat Natal 2019 dan Tahun Baru 2020 akan meningkat drastis. Ini ada pengaruh limpahan kendaraan dari exit toll Ngasem, Colomadu. Mapping rawan kemacetan juga sudah dilakukan, yakni di Prambanan dan Delanggu. Di Prambanan karena banyak yang akan berwisata ke Candi Prambanan Di Delanggu biasanya terkait tata cara parkir kendaraan sehingga mengakibatkan kemacetan,” kata Bobby Anugrah Rachman.

Kasatlantas menambahkan akan melakukan rekayasa lalu lintas dengan memberlakukan jalur searah di depan gerbang utama Candi Prambanan. Di samping itu, Satlantas Polres Klaten juga mematikan sejumlah lampu bangjo, seperti di Bendogantungan, Klaten Selatan dan kawasan Kemudo, Prambanan.

“Lampu di Bendogantungan dan Kemudo itu istilahnya kami flash. Kami nyalakan lampu yang warna kuning saja. Tim pengurai kemacetan juga sudah disiapkan. Jumlahnya 10 orang. Tim ini akan mobile dari lokasi satu ke lokasi lainnya. Kami juga siapkan mobil derek sebanyak satu unit,” katanya.

Selain fokus di Jalan Solo-Jogja, Satlantas Polres Klaten juga fokus mengawasi arus lalu lintas di sejumlah objek wisata air di Kecamatan Polanharjo dan Tulung. Anggota Satlantas Polres Klaten juga dilbatkan dalam pengamanan sejumlah tempat ibadah di Kabupaten Bersinar.

General Manager PT Taman Wisata Candi (TWC) Prambanan, Aryono Hendro M., memprediksi jumlah pengunjung di Candi Prambanan mengalami lonjakan signifikan saat liburan Natal 2019 dan Tahun Baru 2020.

“Selama 22 Desember 2019-1 Januari 2020, kami mematok target jumlah pengunjung ke Candi Prambanan mencapai 280.000 orang. Target itu jauh melampaui target di tahun lalu [2018], yakni 260.000 pengunjung,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya