SOLOPOS.COM - Land Rover Defender. (Jaguar Land Rover)

Solopos.com, JAKARTA – Land Rover Defender mampu mendongkrak pertumbuhan penjualan Jaguar Land Rover sebanyak 12,4%. Angka itu terjadi pada kuartal keempat tahun fiskal 2020/2021 dibanding kuartal sama tahun lalu.

Mengutip Antara, Jumat (7/5/2021), total Jaguar Land Rover mengirimkan 123.483 unit kendaraan ke pelanggan. Torehan positif Jaguar Land Rover itu disumbang dari pertumbuhan pesat di pasar Tiongkok dan Amerika Utara dengan model Defender terbaru berkontribusi signifikan terhadap penjualan.

Promosi Mimpi Prestasi Piala Asia, Lebih dari Gol Salto Widodo C Putra

Penjualan di Tiongkok naik 127% dibandingkan tahun lalu ketika pasar itu sangat terpengaruh oleh Covid-19. Penjualan di Amerika Utara juga naik dari tahun ke tahun (+10,4%), sementara wilayah lain tetap lebih rendah dari level sebelum Covid, Inggris (-6,8%) dan Eropa (-4,9%).

Baca Juga : BMW Kembangkan SUV Hidrogen, Siap Jual 2022

Land Rover Defender baru yang berkontribusi besar terhadap pertumbuhan penjualan Jaguar Land Rover terjual 16.963 unit pada kuartal tersebut. Model Land Rover lainnya dengan peningkatan penjualan pada kuartal ini termasuk Land Rover Discovery Sport (+28,6%), Range Rover Sport (+20,7%) dan Range Rover (+ 15,8%).

Penjualan model Jaguar XF tumbuh 28,4 persen, XE 5,6 persen, dan F-TYPE naik 55,8. "Sementara pandemi Covid-19 terus berdampak pada industri otomotif global, saya senang mengakhiri tahun finansial dengan penjualan naik dari tahun ke tahun di kuartal terakhir," kata Chief Commercial Officer Jaguar Land Rover, Felix Brautigam.

Sementara untuk tahun fiskal April 2020-Maret 2021, penjualan ritel global Jaguar Land Rover mencapai 439.588 unit, masih turun 13,6% dari tahun sebelumnya sebagai akibat dari dampak pandemi.

Baca Juga : Mobil Listrik KIA EV6 Langsung Jadi Rebutan di Inggris

Berdasarkan model, Land Rover Defender baru menyumbangkan 45.244 unit di tahun tersebut, sementara model lain turun dari tahun ke tahun, mencerminkan dampak pandemi, terutama di awal tahun.

Jaguar Land Rover terus meluncurkan teknologi elektrifikasi di seluruh jajaran modelnya. Dua belas dari 13 papan nama perusahaan kini tersedia dengan opsi listrik, dengan hibrida plug-in (PHEV) tersedia dalam delapan model dan hibrida ringan (MHEV) dalam 11 model.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya