SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, SOLO</strong> &mdash; Meski belum mencicipi atmosfer Liga 2 bersama <a href="http://bola.solopos.com/read/20180516/499/916675/harga-mahal-kemenangan-persis-vs-perserang-dedi-cahyono-pembengkakan-lutut" target="_blank">Persis Solo</a>, pesona Dedi Tri Maulana sebagai bek sayap kanan masih menarik minat Indra Sjafri. Pemain yang lebih akrab disapa Debol itu masuk dalam daftar 28 pemain yang dipanggil untuk mengikuti training camp (TC) di Jogja pada Sabtu-Minggu (19-27/5/2018).</p><p>Hingga matchday kelima Liga 2 Wilayah Barat, Pelatih Persis Solo lebih memberi kepercayaan kepada Iqbal Samad yang lebih senior dan berpengalaman di posisi bek sayap kanan. Sementara ini, pelatih asal Payakumbuh, Sumatra Barat, itu memang belum memberikan kesempatan beberapa pemain muda untuk tampil. Selain Dedi Tri Maulana, beberapa pemain muda di bawah 20 tahun yang belum merasakan atmosfer <a href="http://bola.solopos.com/read/20180419/499/911477/jadwal-pertandingan-persis-solo-di-putaran-pertama-liga-2-indonesia" target="_blank">kompetisi Liga 2</a> tahun ini antara lain Ade Fanny Pratama dan Roni Saputro.</p><p>&ldquo;Saya tentu bersyukur bisa kembali dipanggil untuk mengikuti TC Timnas U-19. Sebagai pemain, saya siap bila diberi kesempatan masuk skuat Timnas U-19. Saya akan memberikan kemampuan terbaik untuk membela Negara,&rdquo; kata Dedi Tri Maulana kepada <em>Solopos.com</em>, Jumat (18/5/2018).</p><p>Rencanana, TC untuk Timnas U-19 digelar di hotel dan lapangan Universitas Negeri Yogyakarta (UNY).&nbsp;Selain muka-muka lama, terdapat beberapa pemain baru yang dipanggil mengikuti TC.</p><p>&ldquo;Bismillah, kami memulai pemusatan latihan di Jogja. Kali ini kami tidak melakoni program pemusatan latihan jangka panjang karena sebagian besar pemain sudah memiliki klub yang sedang berkompetisi,&rdquo; kata Indra Sjafri seperti dilansir laman resmi PSSI.</p><p>Pada 2018 ini, Timnas U-19 akan menghadapi turnamen Piala AFF U-19 pada 1-14 Juli dan Piala AFC U-19 pada 18 Oktober hingga 4 November. Indonesia menjadi tuan rumah dua ajang tersebut. &ldquo;Untuk pemusatan latihan kembali kami tetap menerapkan sistem promosi dan degradasi. Intinya setiap pemain harus menunjukkan permainan terbaik selama pemusatan latihan,&rdquo; tambahnya.</p><p>Dari 28 pemain yang dipanggil, nama-nama beken pemain Timnas U-19 seperti Egy Maulana, Nurhidayat, Firza Andika, M Iqbal, Saddil Ramdani, Asnawi Mangkualam dan Hanis Saghara. Beberapa muka baru pada pemusatan latihan kali ini antara lain M Iqbal B (Ragunan), Al Risqy Dwi (Bogor FC), M Firli (Bogor FC),&nbsp;M Rafi Syarahil (Barito Putera), dan Gunansar Mandowen (Persipura).</p>

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Ekspedisi Mudik 2024
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya