SOLOPOS.COM - Deddy Corbuzier (kiri) dan Hotman Paris (Antara)

Deddy Corbuzier mengaku siap menghadapi laporan Mario Teguh.

Solopos.com, JAKARTA – Deddy Corbuzier siap menghadapi laporan hukum Mario Teguh. Deddy menganggap ucapannya dalam program terbarunya tidak melecehkan nama baik Mario Teguh.

Promosi Komeng The Phenomenon, Diserbu Jutaan Pemilih Anomali

“Kalau masalah laporan polisi dan sebagainya, enggak ada masalah,” ucap Deddy dalam acara Go Spot RCTI seperti dikutip Okezone, Senin (21/11/2016).

Deddy mengklaim meskipun menampilkan Kiswinar dan Aryani sebagai tamu, Deddy Corbuzier tidak bermaksud melecehkan nama baik Mario.

Terlebih, datangnya Kiswinar dan Aryani di acara tersebut juga berdasarkan keinginan pihak Kiswinar dan Deddy hanya bersikap profesional dan tidak menyebutkan sama sekali nama Mario Teguh dalam acara tersebut.

“Tapi yang dia harus ingat bahwa saya bekerja sebagai profesional, di sini mewawancarai seseorang. Pada saat yang ada di dotcom, itu atas permintaan mereka, dan saya bekerja sebagai profesional,” lanjut ayah satu anak itu.

“Dan saya pun pada saat itu tidak menyebutkan nama siapapun, bahkan kata-kata Mario Teguh itu tidak ada. Menyebutkan Mario Teguh itu tidak.” lanjutnya.

Menghadapi laporan Mario Teguh, Deddy Corbuzier telah menggaet pengacara kondang Hotman Paris Hutapea sebagai kuasa hukumnya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya