SOLOPOS.COM - Matthijs De Ligt (Twitter)

Solopos.com, AMSTERDAM — Ajax Amsterdam dilaporkan terus memantau perkembangan Matthijs de Ligt di Juventus. Ajax berencana memboyong mantan bek andalannya itu dengan status pinjaman di bursa transfer musim dingin ini. Ketertarikan itu tak lepas dari sang pemain yang masih kesulitan tampil reguler di skuad Bianconeri.

Sejak diboyong dari Ajax ke Juventus seharga 85,5 juta euro pada bursa musim panas lalu, tidak sedikit yang menyebut De Ligt tampil kurang menjanjikan. Saat menjalani debut berseragam Bianconeri kala menghadapi Inter Milan di International Champions Cup 2019, ia mencetak gol bunuh diri.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Bayi Perempuan Baru Lahir Ditemukan di Halaman Rumah Warga Ngemplak Boyolali

Pemain 20 tahun itu pun tak dimainkan Juventus di pertandingan pertama Serie-A musim ini. De Ligt baru menjalani debut Serie A di pekan kedua, ketika Juventus menang 4-3 atas Napoli.

Hingga pekan ke-18 liga, total De Ligt bermain sebanyak 13 pertandingan. Belakangan ini, ia tak dimainkan pada dua laga terakhir Juventus di Serie A dengan alasan cedera bahu. Mantan pemain Timnas Belanda, Patrick Kluivert, sempat menyebut De Ligt agak menyesali kepindahannya ke Juventus.

Namun, spekulasi tersebut dibantah De Ligt yang menegaskan tak menyesal bergabung dengan Cristiano Ronaldo dkk. Dia juga tak membahas peluang kembali ke klub yang mendidiknya sejak usia 16 tahun.

Baca Juga: Jalur Pendakian Lawu Kembali Dibuka Tapi Waktu Mendaki Dibatasi

Dilansir Football Italia, Kamis (9/1/2020), Ajax sendiri masih memantau perkembangan mantan pemainnya itu. A Bola mengklaim Ajax hendak menarik kembali eks kaptennya ke Johan Cruyff Arena dengan status pinjaman. Meski demikian, belum jelas apakah Bianconeri mau melepas pemain barunya tersebut.

Pelatih Juventus, Maurizio Sarri, pernah mengatakan sejumlah blunder yang dilakukan De Ligt lantaran sang pemain belum beradaptasi sepenuhnya. Dia dipaksakan bermain karena Juve kehilangan Giorgio Chiellini yang cedera panjang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya