SOLOPOS.COM - Ilustrasi pasien positif Covid-19. Foto swab test di Urumqi, Xinjian, China, 19 Juli, 2020. (Reuters)

Solopos.com, KLATEN — Sebanyak tujuh pasien positif Covid-19 di Kabupaten Klaten, Jawa Tengah dinyatakan sembuh, Rabu (4/11/2020). Di samping itu, di Klaten juga ada penambahan kasus lima terkonfirmasi Covid-19.

Koordinator Penanganan Kesehatan Satgas PP Covid-19 Klaten, Cahyono Widodo, mengatakan total kumulatif kasus terkonfirmasi Covid-19 di Kabupaten Bersinar mencapai 964 orang. Dari jumlah tersebut, sebanyak 150 orang dirawat di rumah sakit (RS)/menjalani isolasi mandiri.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

"Total yang dinyatakan sudah sembuh mencapai 779 orang. Sedangkan kasus meninggal dunia mencapai 35 orang," katanya kepada Solopos.com, Rabu (4/11/2020).

Ekspedisi Mudik 2024

Begini Foto Jadul Jl Sukowati Sragen dari Masa ke Masa

Cahyono Widodo mengatakan sebanyak tujuh pasien positif Covid-19 yang dinyatakan sembuh berasal dari beberapa kecamatan di Klaten.

Masing-masing, seorang asal Jatinom terkonfirmasi sejak 23 Oktober 2020, RS, 38, perempuan; seorang asal Wonosari terkonfirmasi sejak 22 Oktober 2020, E, 36, perempuan; seorang asal Delanggu terkonfirmasi sejak 24 Oktober 2020, IP, 66, perempuan; seorang asal Jogonalan terkonfirmasi sejak 8 Oktober 2020, KS, 32, laki-laki; dua orang asal Karangdowo yang terkonfirmasi 18 Oktober 2020 dan 22 Oktober 2020, S, 51, laki-laki dan SS, 49, perempuan; seorang asal Wedi yang terkonfirmasi sejak 10 September 2020, W, 38, laki-laki.

"Seluruh pasien itu telah menjalani perawatan dan isolasi mandiri di bawah pengawasan tim medis," katanya.

Cahyono Widodo mengatakan ada lima pasien baru positif Covid-19 di Kabupaten Klaten. Mereka adalah seorang asal Prambanan, I, 46, laki-laki; seorang asal Jatinom, NRU, 22, perempuan; dua orang asal Klaten Selatan, W, 39, perempuan dan MTH, 63, laki-laki; seorang asal Karangdowo, SY, 40, perempuan.

Warga Mondokan Sragen Galang Dana Demi Bangun Sumur Dalam

Sebanyak dua orang yang terpapar virus corona itu dirawat di RS. Sedangkan tiga lainnya menjalani isolasi mandiri dengan pengawasan tim medis.

"Dua kasus [terpapar virus corona] karena kontak erat dengan kasus terkonfirmasi Covid-19 di waktu sebelumnya. Tiga kasus saat beraktivitas sehari-hari di Klaten," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya