SOLOPOS.COM - Penampakan Suzuki Satria Hiu hasil restorasi. (Istimewa)

Solopos.com, SOLO – Pasar motor bekas, utamanya untuk kelas 2 tak masih diminati penggemar. Tak terkecuali Suzuki Satria Hiu, julukan Satria R 120, di kawasan Soloraya yang masih ditawarkan hingga puluhan juta rupiah.

Motor keluaran Suzuki 2003-2005 ini diakui memiliki kekhasan. Dibanding seri sebelumnya yang berjuluk lumba-lumba, Satria Hiu disebut-sebut memiliki keunggulan. “Selain menarik juga langka. Saya suka karena penikmat 2 tak, itu pertama. Berikutnya kepuasan batin saja bisa memiliki ini,” kata salah kolektor Satria Hiu, Agus Wahid, 35, kepada Solopos.com, Rabu (8/9/2021).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Sebagaimana selera terhadap motor tua lainnya, penggemar Satria Hiu tersebut menyebutkan penggemar bisa menghargai lebih tinggi jika mendapatkan koleksi yang orisinal. Bahkan, banyak penggemar yang rela untuk mengejar onderdil dan aksesoris asli untuk mencapai kondisi sebagaimana Satria Hiu keluar dealer. “Onderdilnya mahal semua. Dan sulit didapat, hanya bisa mencari via online,” tambah Agus.

Sebagai informasi, Agus Wahid mendapatkan Satria Hiu seharga Rp9 juta dan telah menggelontorkan Rp15 juta lebih untuk biaya restorasi motor kesayangannya itu. “Sudah ditawar Rp25 juta, tapi memang tidak saya jual,” terang Agus.

Ekspedisi Mudik 2024

Berdasarkan penelusuran Solopos.com, beragam harga dibuka untuk penawaran Satria Hiu di wilayah Soloraya. Di Sukoharjo, Satria Hiu tahun 2004 dibuka pemilik akun Facebook Fauza Khanafi dengan harga Rp17 juta.

Perpaduan warna kuning-putih milik pelapak tersebut menerangkan Satria Hiu telah direstorasi menjadi warna asli. Namun, harga jual tersebut belum termasuk biaya pajak yang mati setahun.

Masih di marketplace Facebook, Satria Hiu pilihan kombinasi warna merah-putih ditawarkan pelapak yang menuliskan deskripsi berada di Kota Solo. Pelapak Satria Hiu tahun 2004 dengan akun Dika Aditia Perdana ini membuka harga Rp16juta dengan keterangan motor berpelat AA.

Sementara pilihan warna biru-putih juga ditawarkan dengan harga Rp13,5 juta oleh pelapak dengan akun Facebook Dedik Satya yang membubuhkan keterangan lokasi Kota Solo dengan motor berpelat Sukoharjo itu.

Beralih ke olx.co.id, Solopos.com menemukan penawaran Satria Hiu tahun 2004 dengan pembukaan harga Rp21,9 juta.  Satria Hiu tersebut baru diposting di marketplace ini 12 Agustus lalu. Pelapak dengan akun Aris Santoso 46 Solo tersebut membubuhkan keterangan lokasi Kartasura, Sukoharjo.

Sementara pilihan warna kuning-putih juga ditawarkan di Kota Solo oleh pelapak dengan akun Yulianto. Dagangan Satria Hiu tahun 2004 tersebut diposting 12 Agustus dengan keterangan lokasi Banjarsari, Solo.

Untuk lebih jauh mengenal Satria Hiu, berikut spesifikasinya:

Mesin 2-stroke, single cylinder, air cooled

Bore x stroke: 56 x 49 mm

Rasio kompresi: 7.0 : 1 Max. power: 13,5 ps @ 8000 rpm

Max. torsi: 1,50 kgmf @ 7000 rpm

Intake system: reed valve

Karburator: Mikuni VM 20 SS

Pencapaian: DC – CDI

Transmisi: 6-speed, manual plat majemuk tipe basah

Panjang x lebar x tinggi: 1960 x 710 x 1040 mm

Jarak sumbu roda: 1244 mm

Kapasitas olie samping: 1050 ml, overhaul 1150 ml

Konsumsi bbm: 1 liter per 25-35 km (standar pabrik)

Tangki bbm: 5,2 liter



Berat: 101 kg

Suspensi

– Depan: telescopic

–  BelakangL monoshock

Rem

Depan cakram, hodraulik, dual pistons caliper

Belakang cakram, hodraulik, dual pistons caliper

Ban

Depan 275-17, 80/90-17

Belakang 250-17, 70-90-17

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya