SOLOPOS.COM - Ilustrasi pengumuman CPNS (JIBI/Dok)

CPNS Gunungkidul masih dalam tahapan moratoroum, warga diminta hati-hati.

Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL-Sekretaris BKD Gunungkidul Miksan menyampaian, adanya moratorium CPNS masyarakat diminta waspada terhadap bujukan dari orang yang tak bertanggungjawab, yang mengaku bisa memasukan sebagai PNS. Jika menemukan hal tersebut, dia memastikan bahwa upaya itu sebagai tindak penipuan.

Promosi Mali, Sang Juara Tanpa Mahkota

“Jangan percaya. Sebab tahun ini tidak ada lowongan CPNS. Kalau)ingin lebih mantap lagi, saat memeroleh informasi adanya lowongan, bisa melakukan klarifikasi ke BKD,” kata Miksan, Senin (19/10/2015_

Ekspedisi Mudik 2024

Dia mengakui, upaya penipuan tersebut sudah marak terjadi. Modus yang digunakan juga bervariasi, mulai mencatut nama Kepala BKD hingga Kepala Bidang yang ada.

“Sudah banyak yang lapor dan kami jelaskan bahwa hal itu bohong,” tuturnya.

Untuk penambahan pegawai, Miksan menyerahkan sepenuhnya ke Pemerintah Pusat, karena peran pemkab hanya sebatas mengusulkan saja.

“Misalnya di tahun lalu, kami sempat mengajukan ratusan formasi, tapi oleh pusat hanya diberi kuota 32 formasi saja,” kata mantan Camat Playen itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya