SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, JAKARTA</strong> — Kabar rencana pernikahan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dengan Bripda Puput Nastiti Devi — polwan mantan ajudan Veronica Tan — masih menarik perhatian.&nbsp; Ihwal rencana pernikahan itu dibenarkan Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetio Edi Marsudi.</p><p>Pras, sapaan politikus PDIP itu, membenarkan kabar Ahok bakal menikah lagi setelah resmi bercerai dari Veronica Tan. Pras yang merupakan salah satu sahabat Ahok pun membocorkan awal kejadian pertemuan dua orang tersebut.</p><p>"Awalnya [Ahok] ngobrol-ngobrol dengan Pak Djarot [Djarot Saiful Hidayat] katanya mau cari istri," kata Pras di Gedung DPRD DKI Jakarta, Kamis (6/9/2018).</p><p>Tak lama setelah itu, lanjutnya, Djarot yang tengah mengunjungi Ahok di Mako Brimob melihat Polwan yang bertanggung jawab mengurus semua keperluan Ahok selama mendekam di penjara. Ternyata, Djarot justru menjadi orang yang menjodohkan Ahok dengan <a href="http://news.solopos.com/read/20180906/496/938302/inilah-bripda-puput-nastiti-devi-calon-istri-ahok" target="_blank" rel="noopener">Puput Nastiti Devi</a>.</p><p>"Nah, mungkin pas lewat orang itu, Djarot tanya orang mana? Ngajuk katanya. Udah itu aja [jadi istri]," jelas Pras.</p><p>Menurutnya, Ahok bukanlah tipe orang yang melankolis. Maksudnya, sahabatnya tersebut sudah tak ingin berpacaran ketika hakim memutuskan perceraian dengan Veronica Tan beberapa bulan lalu. Ternyata benih-benih perhatian muncul di Mako Brimob. <a href="http://news.solopos.com/read/20180906/496/938335/bripda-puput-nastiti-devi-pernah-tugas-di-polda-metro-jaya" target="_blank" rel="noopener">Ahok</a> pun langsung melamar sang Polwan tak lama setelah dirinya resmi menyandang status duda.</p><p>"Seorang Ahok ini sifatnya pekerja, dia bukan orang yang berbasis pacaran yang halus-halus gitu, enggak. Dia langsung, dia mengatakan seperti itu apakah kamu mau jadi istri saya?" ungkap Pras.</p>

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya