SOLOPOS.COM - Cindy Claudia Harahap (detik)

Cindy Claudia Harahap (detik)

JAKARTA–Cindy Claudia Harahap beberapa waktu lalu dirawat di Rumah Sakit Pondok Indah, Jakarta Selatan karena infeksi usus. Namun, usai operasi penyakit itu tak kunjung sembuh.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Penyanyi era 90-an itu merasa bahwa dokter di rumah sakit itu telah salah mendiagnosa penyakitnya. Sebab, kondisi Cindy justru kian memburuk.

“Dokter salah diagnosa saya. Saya nggak tahu karena nggak sadar saat itu. Saya dikatakan infeksi usus. Maka oleh dokter perut saya dibuka, usus saya dikeluarin, dibersihin. Ternyata nggak membaik, malah semakin parah,” ungkapnya saat ditemui di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu.

Akhirnya Cindy memutuskan untuk pindah berobat. Namun, di seluruh Jakarta ia tak menemukan dokter yang berani mengambil tindakan. Akhirnya ia memutuskan untuk pergi ke rumah sakit Singapura untuk minta ditangani.

“Langsung ketahuan kok saya infeksi kandungan, bukan usus. Nggak lama, cuma dua jam penyakit saya ketahuan yaitu infeksi kandungan,” jelasnya.

Cindy pun merasa dirinya menjadi korban malapraktik rumah sakit. “Ya bisa dibilang begitu,” simpulnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya