SOLOPOS.COM - Aksi polisi mengejutkan pengendara sepeda motor bak petak umpet (Facebook)

Aksi kocak seorang polisi yang meringkuk di samping pembatas jalan demi hadang pelanggar rambu lalu lintas.

Solopos.com, KEDIRI – Seolah-olah bermain petak umpet, beredar rekaman amatir polisi bersembunyi di balik pembatas jalan sebelum menangkap basah pengendara sepeda motor yang melanggar rambu. Meski sudah viral, muncul dugaan adegan tersebut sengaja dibuat untuk keperluan promo kepolisian.

Promosi Nusantara Open 2023: Diinisiasi Prabowo, STY Hadir dan Hadiah yang Fantastis

Video kocak polisi mengejutkan pengendara sepeda motor itu diunggah pengguna akun Fahri di grup Facebook Persatuan OP Warnet Indonesia, Rabu (7/3/2018). “tiga, dua, satu, ci luk ba,” tulis Fahri.

Ekspedisi Mudik 2024

Dalam video tersebut tampak polisi menunduk di samping pembatas jalan. Di sisi lain ada pengendara sepeda motor yang tampak melihat-lihat situasi sebelum menjalankan sepeda motor. Saat hendak melaju, sepeda motor itu disetop seorang polisi.

Meski tak disebutkan di mana lokasi peristiwa tersebut, beberapa warganet menyatakan lokasi video ada di Simpang Lima Gumul, Kediri, Jawa Timur. “Ini Simpang Lima Gumul kan?” tulis Alfian.

“Iya Mas, ini kayaknya si Simpang Lima Gumul,” timpal Ditaatma.

Selain warganet yang menebak-nebak lokasi pengambilan ada juga yang menduga video tersebut sebenarnya adegan video yang dibuat oleh kepolisian. Alasannya ada dua pria di samping kiri pengemudi motor yang salah satunya seperti memegang kamera.

“Kalau ini bikin video kayaknya, tuh ada dua orang yang merekam,” tulis Fitdin.

Penasaran dengan videonya? Tonton melalui tautan ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya