SOLOPOS.COM - Anthony Sinisuka Ginting (www.badmintonindonesia.org)

Harianjogja.com, SEMARANG—Tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting berhasil menyingkirkan unggulan keenam untuk melangkah ke babak kedua kejuaraan bulu tangkis Chinese Taipei Open Grand Prix Gold 2014.

Berdasarkan laman PBSI yang dikutip di SemaranG, Rabu (16/7/2014), menyebutkan pemain asal klub SGS PLN Bandung berusia 18 tahun tersebut mengalahkan pemain tuan rumah Chou Tien Chen dengan rubber game 18-21,21-17,21-18.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Tien Chen merupakan salah satu pemain andalan Taiwan yang sudah malang melintang di turnamen kelas super series, bahkan pekan lalu menjadi runner up di kejuaraan US Open Grand Prix Gold 2014.

“Dari awal saya sudah punya keyakinan, jadi mainnya lebih berani. Lawan juga lebih dijagokan jadi saya nothing to lose. Selain itu lawan juga sepertinya belum menguasai lapangan dan arah angin, jadi saya tak mau menyia-nyiakan kesempatan ini,” kata Anthony.

“Tentunya senang bisa mengalahkan pemain unggulan, sempat tidak menyangka juga kalau saya bisa. Tapi saya tidak mau puas sampai di sini karena masih banyak tugas-tugas di pertandingan selanjutnya,” katanya.

Pada babak kedua, Anthony yang kini menempati peringkat 333 dunia akan bertemu pemain tuan rumah lainnya Chih Hsun yang menempati peringkat 153 dunia.

“Saya belum pernah bertemu calon lawan di babak kedua, tapi kemenamngan atas Tien Chen ini menjadi modal saya untuk lebih percaya diri,” katanya.

Pada babak kedua nomor ini juga akan mempertemukan sesama pemain Indonesia yaitu Simon Santoso melawan Ihsan Maulana Mustofa. Simon Santoso yang menempati unggulan kelima ini menyingkirkan pemain India Sai Praneeth B 21-8,20-22,21-8, sedangkan Ihsan Maulana mengalahkan pemain Jepang Kenta Nishimoto 21-19,21-11.

“Pertemuan terakhir melawan Simon adalah di kejurnas perorangan 2013, kala itu saya kalah. Walaupun akan berhadapan dengan senior yang sudah berpengalaman, saya punya keinginan untuk menang,” kata Ihsan.

“Kapan lagi bisa mengalahkan senior sendiri, apalagi sekelas Simon. Memang tidak akan mudah, harus kerja keras,” kata pemain berusia 19 tahun tersebut. (JIBI/SOLOPOS/Ant)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya