SOLOPOS.COM - Dionysius Hayom Rumbaka (pbdjarum.org)

Solopos.com, CHANGZHOU – Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Dionysius Hayom Rumbaka, langsung tumbang dalam laga pertamanya di China Masters 2013.

Pemain asal Jateng tersebut disingkirkan pemain China, Wenlong Zhou lewat rubber game 19-21, 21-19, 10-21 di babak pertama kejuaraan level Superseries ini di Olympic Sports Center Xincheng Gymnasium, Changzhou, Rabu (9/11/2013).

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Tunggal putra asal Indonesia yang berlaga di China Masters ini, benar-benar dipaksa bermain alot oleh lawannya. Seperti dilansir bwf.tournamentsoftware.com, Hayom yang takluk di game pertama sebenarnya bisa bangkit untuk merebut kemenangan di game kedua dengan keunggulan tipis dua poin dari Zhou.

Permainan apik Hayom di game kedua memaksa pertarungan ini harus dilanjutkan di game ketiga. Sayangnya, kerja kerasnya di game kedua tidak berlanjut ke game penentuan. Hayom malah takluk dengan selisih 11 poin dari lawannya tersebut. Pebulu tangkis berusia 24 tahun tersebut terpaksa menyerah di duel sengit yang berlangsung selama lebih dari satu jam ini.

Sebaliknya, hasil manis dicatat Riky Widianto/Puspita Richi dan Praveen Jordan/Vita Marissa. Kedua pasangan ganda campuran Tanah Air tersebut mampu memastikan diri menembus babak kedua China Masters setelah menumbangkan lawan mereka masing-masing.

Riki/Puspita membungkan pasangan tuan rumah, Shi Longfei/Peng Du dengan lewat rubber game 20-22, 21-12, 21-19. Adapun Jordan/Vita menjegal ganda campuran Jepang, Hiroyuki Endo/Ayaka Takahashi dengan skor 15-21, 21-14, 21-12.

Hari pertama China Masters diwarnai pengunduran diri sejumlah pemain. Salah satunya, unggulan pertama asal China dan pemain nomor dua dunia, Chen Long. Mundurnya Chen Long, membuat lawannya, Anand Pawar asal India, mendapat tiket babak kedua secara cuma-cuma.

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya