SOLOPOS.COM - Penyerang Chelsea Eto'o bersaing dengan pemain Newcastle Ameobi. JIBI/Solopos/Reuters/Toby Melville

Solopos.com, LONDON — Gelandang serang andalan Chelsea, Eden Hazard mencetak hat-trick saat menaklukkan Newcastle United. The Blues pun unggul tiga gol tanpa balas atas The Magpies.

Dengan kemenangan ini Chelsea naik ke puncak klasemen sementara dengan nilai 56. Kekalahan 1-5 yang diterima Arsenal dari Liverpool dan hasil imbang 0-0 yang diraih Manchester City dengan Norwich City menguntungkan tim besutan Jose Mourinho tersebut

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Pada laga yang dihelat di Stamford Bridge, Sabtu (8/2/2014) malam WIB, seperti dilansir detiksport, Hazard menciptakan gol-golnya pada menit ke 27, 34 dan menit ke 63.

Newcastle sendiri bukannya tidak agresif. Tercatat, tim besutan Alan Pardew itu punya empat attempts, di mana dua di antaranya tepat sasaran. Namun, kecemerlangan Petr Cech di bawah mistar menggagalkan usaha mereka.

Chelsea yang unggul penguasaan bola hingga 68% di kurun waktu 26 menit pertama itu akhirnya unggul lewat sepakan terarah Eden Hazard.

Gol tersebut diawali oleh pergerakan Branislav Ivanovic di sisi kanan. Bek bernomor punggung 2 itu lantas mengirim umpan tarik ke dalam kotak penalti. Hazard, yang berlari masuk ke dalam boks, akhirnya menyambar bola tersebut dengan sepakan kaki kanan. 1-0 buat Chelsea.

Pada menit ke-32, Newcastle sempat mendapatkan peluang lewat Moussa Sissoko yang lepas dari pengawalan Ivanovic. Namun, usaha Sissoko untuk membobol gawang Chelsea masih bisa dihalau Cech yang maju untuk memotong laju bola.

Sebaliknya, justru Chelsea yang menambah keunggulan di menit ke-34. Berawal dari sebuah serangan balik cepat, Hazard melakukan operan satu-dua dengan Samuel Eto’o di dalam kotak penalti. Kerjasama keduanya pun diselesaikan dengan baik oleh Hazard lewat sebuah sontekan. 2-0.

Di babak kedua, Chelsea memiliki sejumlah peluang, tetapi beberapa di antaranya mentah di tangan Tim Krul. Tuan rumah baru bisa menambah keunggulan di menit ke-63.

Gol ketiga Chelsea diawali oleh pelanggaran Mapou Yanga-Mbiwa terhadap Eto’o di dalam kotak penalti. Chelsea pun mendapatkan tendangan penalti.

Hazard yang maju menjadi eksekutornya pun sukses mengecoh Krul. Gelandang asal Belgia itu mencetak hat-trick, yang merupakan hat-trick pertamanya di Premier League.

Di sisa menit pertandingan tidak ada gol tambahan, meski ada beberapa peluang yang diciptakan oleh Chelsea, termasuk lewat pemain baru mereka, M. Salah, dan Demba Ba. (JIBI/Solopos)
Susunan Pemain
Chelsea: Cech, Ivanovic, David Luiz, Cahill, Azpilicueta, Lampard, Matic, Oscar, Willian, Hazard, Eto’o.

Newcastle United: Krul, Williamson, Debuchy (Yanga-Mbiwa 40), Taylor, Dummett, Santon, Sissoko, Anita, Ben Arfa, Ameobi, De Jong.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya