SOLOPOS.COM - Chelsea (REUTERS-Mike Hewitt)

Solopos.com, JAKARTA– Chelsea menang meyakinkan dengan skor 2-0 atas Porto dalam leg pertama perempat final Liga Champions di Stadion Ramon Sanchez-Pizjuan, Sevilla, Spanyol, Rabu (7/4/2021) waktu setempat atau Kamis (8/4/2021) WIB.

Mason Mount dan Ben Chilwell mencetak gol-gol penting bagi Chelsea. Mereka tampaknya harus kembali tampil pekan depan saat Chelsea bertindak sebagai tuan rumah dalam leg kedua di Ramon Sanchez-Pizjuan pada Selasa (13/4/2021) pekan depan.

Promosi Isra Mikraj, Mukjizat Nabi yang Tak Dipercayai Kaum Empiris Sekuler

Absennya Sergio Oliveira, tampak cukup memengaruhi ketajaman lini depan Porto yang gagal meraih satu gol pun kendati lebih agresif melepaskan percobaan ke gawang.

Baca Juga: Kylian Mbappe Kunci Kemenangan PSG Atas Bayern 3-2

Ekspedisi Mudik 2024

Seperti dilansir Antaranews dari laman resmi UEFA Porto melakukan 12 percobaan tembakan, dua kali lipat lebih banyak dari yang dimiliki Chelsea sepanjang laga. Pada menit ke-23 misalnya, Otavio melepaskan tembakan yang masih lurus untuk dihalau kiper Edouard Mendy.

Chelsea membuka keunggulan pada menit ke-32 melalui aksi Mount melewati hadangan Chancel Mbemba. Dia menyambut umpan Jorginho dengan tembakan sentuhan pertama yang tak mampu diantisipasi kiper Agustin Marchesin.

Mount mencetak gol perdananya di Liga Champions sekaligus menobatkan diri sebagai pencetak gol termuda Chelsea di babak gugur kompetisi tersebut. Keunggulan Chelsea bertahan hingga turun minum.

Baca juga: Mantan Kapten Persis Solo Gabung PSIM Jogja

Pada menit ke-71, Marega jatuh di dalam kotak penalti Chelsea didorong oleh Cesar Azpilicueta. Tetapi wasit Slavko Vincic menyatakan insiden itu tidak cukup untuk berbuah hadiah penalti.

Chelsea menggandakan keunggulan mereka memanfaatkan kesalahan Corona yang kehilangan penguasaan bola. Chilwell mencuri bola sebelum melewati hadangan Marchesin serta mencetak gol ke gawang yang sudah tak bertuan. Sehingga mengunci kemenangan 2-0 bagi tim besutan Thomas Tuchel.

Baca Juga: Seleksi Pemain Persis Solo, Pelatih Eko Purdjianto Soroti Poin Penting Ini

Hasil yang Sadis

Pelatih Porto Sergio Conceicao merasa kekalahan 0-2 dari Chelsea dalam leg pertama perempat final Liga Champions sebagai hasil yang sadis. Porto memang terbilang cukup dominan menciptakan peluang dalam pertandingan.

“Hasil yang cukup sadis, tetapi pada akhirnya yang dihitung adalah gol dan Chelsea mencetaknya sementara kami tidak,” kata Conceicao selepas laga kepada stasiun televisi TVI dilansir Antaranews UEFA.

Statistik laman resmi UEFA mencatat Porto melepaskan 12 percobaan tembakan sepanjang laga, dua kali lipat lebih banyak dibandingkan Chelsea. Namun tak satu pun berbuah gol ketika gawang mereka sendiri dibobol dua kali oleh Mason Mount dan Ben Chilwell.

Baca Juga: Vinicius Junior Sumbang Dua Gol Saat Real Madrid Tundukkan Liverpool 3-1

“Kami tampil sangat baik, konsisten dalam bertahan dan mampu mengancam saat menyerang. Kami bisa menciptakan beberapa peluang, sayangnya tidak ada gol,” kata Conceicao.

Kendati sudah berada dalam posisi terjepit, Conceicao tidak mau kehilangan kepercayaan akan peluang Chelsea. “Kita sekarang masih ada di pertengahan sebuah babak, mari tetap percaya. Para pemain tampil begitu fantastis, mereka punya banyak senjata tapi kami bermain lebih superior. Sayangnya tidak ada kemenangan moral, hanya hasil akhir yang dihitung,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya