SOLOPOS.COM - Peserta LDK Osis SMKN 6 Solo memunguti sampah di ruas Jl. Slamet Riyadi, Solo, saat berlangsungnya car free day (CFD), Minggu (17/11/2013). (Himawan Ardhi Ristanto/JIBI/Solopos)

 Peserta LDK Osis SMKN 6 Solo memunguti sampah di ruas Jl. Slamet Riyadi, Solo, saat berlangsungnya car free day (CFD), Minggu (17/11/2013). (Himawan Ardhi Ristanto/JIBI/Solopos)


Peserta LDK Osis SMKN 6 Solo memunguti sampah di ruas Jl. Slamet Riyadi, Solo, saat berlangsungnya car free day (CFD), Minggu (17/11/2013). (Himawan Ardhi Ristanto/JIBI/Solopos)

Solopos.com, SOLO Car free day (CFD) Solo rupanya tak hanya menjadi tempat liburan masyarakat. Keramaian ini rupanya menarik dijadikan tempat menempa mental.  Seperti yang dilakukan calon pengurus Osis SMK N 6 Solo dan mahasiswa Desain Interior Fakultas Sastra dan Seni Rupa (FSSR) UNS, Minggu  (18/11/2013).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Osis SMKN 6 Solo yang tengah menggelar latihan dasar kepemimpinan (LDK) membidik area CDF untuk dijadikan tempat menempa mental.  Pada Minggu, calon pengurus Osis ditugaskan memunguti sampah yang berserakan di Jl. Slamet Riyadi dari Purwosari-Gladag. Berbekal kantong plastik mereka mengumpulkan sampah.

Peserta LDK,  Ryan Safira, mengatakan kegiatan memunguti sampah ini merupakan penugasan  sebagai bentuk bakti lingkungan. Sampah yang dikumpulkan akan dibawa ke sekolah sebagai bukti menjalankan tugas. Ia mengungkapkan saat memungut sampah tak sedikit pengunjung  yang mencibir.

“Banyak dicibir tetapi karena tugas enggak masalah. Harapannya sih bisa menularkan kesadaran kebersihan saja untuk sesama pengunjung CFD,” ujar dia.

Ryan menambahkan, kesadaran pengunjung untuk membuang sampah pada tempat sampah dinilai  masih rendah. Siswi kelas XI Akuntansi ini membuktikan dengan banyaknya sampah yang berhasil dikumpulkan. “Kesadaran kebersihan pengungjung CFD kayaknya masih rendah. Apa susahnya sih buang sampah di tempat sampah yang sudah disediain. Aku lihat sampah menyebar di jalan.”

Sementara pelaksana Humas LDK Osis, Yehezkiel  Eric, mengatakan kegiatan ini diikuti sekitar 30 calon pengurus Osis. peserta dibagi dalam tujuh tim yang memiliki dua tugas yakni memunguti sampah dan berjualan minuman kemasan.  “Dari dua tugas itu, kami harap terbangun mental, kesadaran kebersihan, sekaligus semangat berwiraswasta. Uang yang terkumpul untuk kegiatan sosial,” ujarnya.

Masih di CFD Solo, mahasiswa S1 Jurusan Desain Interior FSSR UNS juga tengah mengikuti masa orientasi tingkat jurusan. Mereka ditugaskan melakukan wawancara dan mengolahnya menjadi tampilan video.

“Wawancara untuk mengatahui tahu atau tidak pengunjung CFD dengan desain interior, kalau tak tahu kami sekaligus melakukan sosialisasi. Praktis kegiatan ini untuk melatih mental kami,” jelas peserta orientasi,  Putiginanti, 19, kepada Solopos.com.

Pendamping dalam acara tersebut,  Aghnia Rachma, mengungkapkan kegiatan ini diikuti 42 mahasiswa baru. Wawancara itu merupakan tugas individu selama mengikuti orientasi jurusan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya