SOLOPOS.COM - Perempuan cantik ditahan karena mengonsumsi hewan langka. (Istimewa/Weibo)

Lin si “Putri Trenggiling” terancam hukuman sampai 10 tahun.

Solopos.com, SHENZHEN – Penyelidikan mengenai penyelundupan dan konsumsi hewan langka dilindungi dilakukan oleh kepolisian Shenzhen, Tiongkok. Berawal dari foto-foto yang beredar di media sosial (medsos) Weibo, perempuan berparas cantik ditangkap terkait penyelidikan tersebut.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Dilansir Shanghaiist, Jumat (17/2/2017), awalnya ada pengguna medsos Weibo mengunggah foto capture dari pengguna akun Zhanfangdeduoduo. Foto-foto itu diunggah pada kurun 2011 hingga 2012 dan menunjukkan menu yang dibuat dari daging hewan-hewan dilindungi.

Foto capture menampilkan menu seperti sup trenggiling, nasi goreng darah trenggiling, olahan burung hantu, bebek, dan ular. Trenggiling menjadi penyebab foto itu diselidiki, karena hewan tersebut dilindungi dan perdagangan dagingnya dilarang di Tiongkok.

Tak hanya mengunggah foto menu dari daging hewan langka, pengguna akun Zhanfangdeduoduo juga mengunggah foto-foto hewan langka saat masih hidup, sebelum dimasak. Ia juga mendeskripsikan menu-menu yang dia unggah sebagai makanan super enak sampai bisa membuatnya mimisan.

“Sup trenggiling enak sekali, nasi goreng darah trenggiling pun spesial, ” tulis pengguna akun Zhanfangdeduoduo.

Beberapa hari setelah foto itu viral, perempuan dengan nama belakang Lin ditangkap kepolisian Shenzhen. Ia diinterogasi mengenai foto-foto tersebut. Kalau terbukti bersalah memakan trenggiling selundupan, perempuan yang dijuluki Ratu Trenggiling itu bisa menerima hukuman hingga 10 tahun.

Sebelum viralnya foto dari pengguna akun Zhanfangdeduoduo, pernah ada kasus serupa pada tahun 2015. Dari foto di medsos, dicurigai oknum pemerintah Kota Guangxi menjadikan menu olahan trenggiling sebagai suguhan tamu-tamu penting.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya