SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, PARIS – Kylian Mbappe tampil trengginas saat Paris Saint-Germain menggasak Olympique Lyon dalam lanjutan Liga Prancis. Mbappe mampu mencetak empat gol hanya dalam waktu 13 menit.

Dalam pertandingan yang dilangsungkan di Parc des Princes, Senin (8/10/2018) dini hari WIB, PSG menang dengan skor telak 5-0. PSG unggul berkat penalti Neymar di babak pertama. Di babak kedua, PSG menambah empat gol yang semuanya diborong Mbappe pada menit ke-61, ke-66, ke-69, dan ke-74. 

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Dikutip dari Opta, Mbappe menjadi pemain termuda yang bisa mencetak empat gol dalam satu pertandingan Ligue 1 dalam 45 musim terakhir. Striker Timnas Prancis itu juga menjadi pemain tercepat yang melakukannya.

“Saya melewatkan beberapa peluang. Saya harusnya bisa mencetak lebih banyak gol,” tutur pemain 19 tahun tersebut.

“Saya terus bekerja keras dan tak pernah ragu. Saya tahu saya didukung rekan-rekan. Saya sering bilang, selama penyerang masih mampu menciptakan peluang, semua baik-baik saja,” imbuh Mbappe.

Bagi PSG, kemenangan atas Lyon itu membuat mereka selalu menang dalam sembilan laga awal Liga Prancis musim ini. Mereka pun memuncaki klasemen sementara dengan koleksi 27 poin, unggul delapan poin dari Lille di peringkat kedua.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya