SOLOPOS.COM - Ari Wibowo. (Instagram/@ariwibowo_official)

Solopos.com, SOLO -- Aktor tampan Ari Wibowo menceritakan perjalanannya memutuskan pindah agama dan keluar dari Islam. Artis tampan yang mengawali karier sebagai model ini awalnya terlahir sebagai muslim.

Tetapi, dia kemudian pindah agama saat mengunjungi gereja di Konstanz, Jerman. Perjalanan Ari Wibowo pindah agama disampaikan dalam video di Youtube Daniel Mananta, Senin (18/1/2021).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Saat mengunjungi gereja itu, Ari merasakan pengalaman spiritual mengenal Tuhan untuk kali pertama.

"Jadi gue kan waktu lahir ikut agama bokap, kemudian waktu gue di Jerman sebetulnya gue pernah ke gereja, padahal gue non-Kristen," ungkapnya.

Vaksinasi Jokowi Disebut Gagal, Ini Penjelasan IDI

Pada suatu ketika, Ari yang tinggal dan sekolah di Jerman diajak ke gereja. Sebab saat itu ada hari besar yang mewajibkan semua murid di sekolahnya mengikuti kebaktian.

"Saya ditanya sama guru, mau ikut atau tinggal di sekolah. Saya enggak paham saat itu kebaktiannya untuk hari besar apa. Waktu di gereja, saya dan dua orang teman muslim ini duduk di paling belakang," tambahnya.

Momen tersebut menjadi awal mula munculnya keyakinan dalam diri Ari Wibowo untuk pindah agama. Dia merasa semakin damai dan disayangi setelah mengikuti perjamuan dan meminum wine.

"Selesai berdoa gue lihat langit gue rasa indah banget, damai banget, dan gue merasa disayang. Di situ gue sadar, kalau Tuhan itu ada, dan Dia sayang sama aku," kenangnya.

Syekh Ali Jaber Punya 3 Istri? Ini Penjelasan Keluarga

Ari Wibowo kemudian merasa mendapat bisikan dari Tuhan. Sampai akhirnya dia mantap pindah agama dan menjadi seorang Nasrani pada usia 10 tahun.

"Entah kenapa ada suara di hati saya atau di otak saya, ikut sujud menyembah, ikut berdoa, berlutut, dan berdoa, suara begitu ikutin aja," tuturnya.

Aktor kelahiran Berlin, 26 Desember 1970 itu merasa mendapat berkah dari Tuhan setelah melakukan perjalanan ke gereja pertamanya di Jerman pada 2006 lalu bersama istrinya. Setelah pulang dari liburan dan sempat mengunjungi gereja itu, istrinya Inge Anugrah hamil.

"Ternyata sampai Jakarta, dia hamil. Anak kita [yang] pertama dan kita tahunya waktu lagi jalan dari SD-ku ke gereja itu," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya