SOLOPOS.COM - Pemain dan Manajemen Persis Solo berjalan berkeliling menyapa suporter seusai bertanding melawan Persita Tangerang pada pertandingan grup A Piala Presiden 2022 antara Persis Solo melawan Persita Tangerang di Stadion Manahan, Solo, Senin (27/6/2022). (Solopos/Nicolous Irawan)

Solopos.com, SOLO – Piala Presiden 2022 telah memasuki babak delapan besar mulai Jumat (1/7/2022) ini. Persis Solo dipastikan tidak lolos dari penyisihan Grup A. PSIS Semarang dan PSS Sleman menjadi wakil dari Grup A di babak perempat final tersebut.

Catatan dari Piala Presiden 2022 menunjukkan Persis Solo telah memainkan 26 pemain mereka. Artinya, 26 pemain itu bergantian turun di empat laga babak penyisihan.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Di sisi lain Persija Jakarta menurunkan 32 pemain mereka selama gelaran Piala Presisen 2022. Skuad asuhan Thomas Doll itu sering menerjukan skuad muda mereka untuk menambah jam terbang.

Ekspedisi Mudik 2024

Persija Jakarta menjadi klub yang paling banyak menurunkan skuad mereka dalam kompetisi ini. Sementara itu, Persis Solo berada di urutan ketiga sejajar dengan Persebaya Surabaya, Bali United, dan PSIS Semarang yang sama-sama menurunkan 26 pemain.

Catatan Persis Solo itu justru kalah dengan Persita Tangerang yang menurunkan 27 pemain termasuk pemain muda mereka. Persis Solo takluk 0-1 dari Persita Tangerang di laga terakhir babak penyisihan Grup A Piala Presiden 2022.

Baca Juga: Siap Dihujat Suporter Persis Solo, Jacksen: Itu Peringatan dari Tuhan

Pelatih Persis Solo, Jacksen F. Tiago, sejak awal berkomitmen untuk memberi jam terbang bagi para pemain. Termasuk memberikan kesempatan itu sebagai upaya untuk menentukan winning team Persis Solo.

Persis Solo memiliki 35 pemain sehingga ajang pramusim sejatinya dijadikan arena memberi jam terbang skuad Laskar Sambernyawa sebanyak mungkin.

Baca Juga: Kritik Persis Solo, Pagar Hijau Manahan: Performa Turun, Harus Berbenah

Jacksen sempat mengatakan bahwa Piala Presiden 2022 sebatas pramusim. “Apa pun keputusan dari suporter atau petinggi klub jika keputusan saya tidak tepat, saya siap tanggung jawab. Saya rasa saya bekerja sesuai prinsip dan ilmu saya, seandainya saya bukan figur tepat, jika diminta keluar saya akan keluar,” kata dia beberapa waktu lalu.

Jacksen mengatakan Piala Presiden 2022 sebagai ajang menemukan permainan tim sebelum kompetisi resmi. Ia menganggap Persis Solo memiliki skuad kompetitif.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya