SOLOPOS.COM - Kolam renang Tirtomoyo Jebres (Dok/JIBI/Solopos)

Catatan sejarah hari ini 21 November berbagai peristiwa terjadi di Soloraya.

Solopos.com, SOLO – Hari ini, 21 November terjadi berbagai peristiwa di wilayah Soloraya. Berikut ini catatan peristiwa di Soloraya hari ini, 21 November:

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

21 November 2009

Talut Jembatan Taman Jurug Longsor
Jembatan di dalam Taman Satwa Taru Jurug (TSTJ) yang menjadi satu-satunya akses menuju kebun binatang terancam putus, Sabtu (21/11/2009). Persoalannya, talut di sisi jembatan tersebut longsor hingga membuat sebagian badan jalan longsor ke bawah dan membahayakan pengguna jalan. Karyawan TSTJ bagian promosi, Trini Utari menambahkan, fungsi jembatan tersebut selama ini sangat vital dalam menghubungkan para pengunjung untuk menuju kebun binatang. Di musim-musim hujan, ketika air dari Sungai Bengawan Solo meluap, maka sungai di bawah jembatan TSTJ juga pasti meluap.

Ratusan KTP Calhaj Fiktif
Panitia Penyelanggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Adisoemarmo Boyolali mengaku telah mengirimkan laporan kepada Gubernur Jawa Tengah (Jateng), Bibit Waluyo terkait ditemukannya ratusan data calon haji (Calhaj) asal Solo yang direkayasa.
Sekretaris PPIH Embarkasi Adisoemarmo Boyolali, Abdul Choliq kepada wartawan di ruang kerjanya, Sabtu (21/11/2009), mengatakan PPIH, menanti rekemondasi Gubernur Jateng untuk mengambil sikap tegas menanggapi permasalahan tersebut.

21 November 2010

Komunitas Bike 2 Work Diluncurkan
Komunitas pekerja bersepeda atau Bike to Work (B2W) diluncurkan di Kota Solo, tepatnya di depan Loji Gandrung, Minggu (21/11/2010) pagi, saat car free day berlangsung. Menurut Ketua Umum B2W Indonesia, Toto Sugito, keberadaan komunitas B2W di Solo diharapkan bisa mengajak masyarakat di Kota Bengawan untuk ikut serta menggerakkan kecintaan bersepeda dalam upaya mengurangi dampak pemanasan global yang terjadi saat ini. B2W, lanjut dia, tidak ditujukan untuk pecinta sepeda jenis tertentu melainkan untuk semua jenis sepeda kayuh atau sepeda angin.

Wali Kota Jokowi Setuju Retribusi Permakaman Dihapus
Panitia Khusus (Pansus) Raperda Retribusi Daerah DPRD Kota Solo menegaskan Walikota Solo, Joko Widodo (Jokowi), menyetujui penghapusan retribusi permakaman mulai tahun depan setelah peraturan daerah (Perda) yang baru disahkan.

Ketua Pansus Raperda Retribusi, Abdullah AA, Minggu (21/11/2010), mengatakan rencana penghapusan retribusi permakaman itu mengemuka karena retribusi itu tak efektif dan dinilai tidak memberikan sumbangan signifikan pada pendapatan asli daerah (PAD). Pansus meminta Pemerintah Kota (Pemkot) Solo mengatur lebih lanjut ihwal pungutan bedah bumi yang selama ini menjadi beban masyarakat namun hasilnya nyaris tak ada yang masuk ke kas daerah.

21 November 2011

Walikota Jokowi Minta Keraton Solo Akur
Walikota Solo Jokowi, Senin (21/11/2011), mengatakan selama dua tahun terakhir ini, atas usulan Pemkot, pemerintah pusat menganggarkan dana bantuan renovasi fisik untuk Keraton kurang lebih Rp 10 miliar. Tapi bantuan itu tidak pernah dikucurkan. Jokowi menyarankan jika ingin mendapatkan kucuran bantuan dari pemerintah pusat untuk renovasi fisik bangunan keraton, maka seluruh keluarga besar keraton harus bisa menunjukkan kepada pemerintah pusat bahwa mereka adalah satu kesatuan.

2 Bulan Dibangun, Tanggul Kali Dengkeng Ambrol
Tanggul Kali Dengkeng yang berupa beronjong di Desa Balak, Kecamatan Cawas, Klaten ambrol kendati baru selesai dibangun pada September 2011. Kepala Desa (Kades) Balak, Sukarjo, Senin (21/11/2011), mengatakan tanggul Kali Dengkeng di kawasan Desa Balak jebol saat banjir pada musim hujan tahun lalu.

Tanggul itu diperbaiki pada Agustus dan selesai pada September lalu. Tanggul sepanjang sekitar 100 meter itu dibangun dengan menggunakan susunan beronjong atau anyaman kawat berisi bebatuan. Akan tetapi, belum genap dua bulan tanggul tersebut kembali rusak pada pekan lalu.

Warga Kalikotes Geruduk Mapolsek
Belasan warga Dusun Dukuh, Desa Ngemplak, Kecamatan Kalikotes, Klaten menggeruduk Mapolsek Kalikotes, Senin (21/11/2011). Hal itu menyusul adanya tiga warga setempat yang dilaporkan polisi terkait dugaan kasus pemukulan. Kedatangan warga yang sebagian besar dari kalangan ibu-ibu rumah tangga itu ditemui langsung oleh Kapolsek Kalikotes, Iptu Sri Harjo.

21 November 2012

Pembukaan Gerai Superindo Jl Ronggowarsito oleh Walikota Solo FX Hadi Rudyatmo, Rabu (21/11/2012) pukul 08.00 WIB

Ultah Pecas Ndahe ke-19 disemarakkan dengan konser “Bermusiklah Sebelum Engkau Dimusikkan” di Taman Budaya Jawa Tengah, Rabu (21/11/2012) pukul 20.00 WIB.

Koni Tolak Tirtomoyo Jadi Kolam renang
Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Solo menyatakan keberatan wacana pembangunan hotel di kolam renang Tirtomoyo, Jebres.  Selain memiliki nilai sejarah, kolam renang tersebut dinilai sebagai salah satu ruang publik di Kota Solo.
Ketua Bidang Organisasi KONI Solo, Paulus Haryoto, Rabu (21/11/2012), meminta PDAM melakukan kajian mendalam terkait rencana itu. Pasalnya, selama ini laporan terkait kerugian yang dialami PDAM dari pengelolaan Tirtomoyo merupakan kajian internal PDAM.

Wagub Datang Tak Disambut Muspida
Kehadiran Wakil Gubernur, Jawa Tengah, Rustriningsih, di Desa Kalikobo, Kecamatan Trucuk, dalam acara penanaman padi Ciherang, Rabu (21/11/2012) siang terasa janggal. Pasalnya jajaran Muspida Kabupaten Klaten, tidak hadir untuk menyambut Rustri dalam acara tersebut. Beberapa warga dan petani mempertanyakan tidak hadirnya jajaran Muspida tersebut, bahkan mereka menilai tidak hadirnya Sunarna itu terkait dengan memanasnya persaingan menuju Gubernur Jateng.

Sementara itu, Wakil Gubernur Jawa Tengah, Rustriningsih, menepis isu renggangnya hubungan antara dirinya dengan Bupati Klaten Sunarna. Bahkan rustri mengaku hubungannya dengan orang nomor satu di Klaten tersebut, saat ini terjalin dengan harmonis dan tidak ada masalah.

Mantan Bupati Untung Dicekal
Kejaksaan Negeri Sragen telah mengajukan surat permohonan pencekalan untuk terdakwa kasus kas daerah (kasda) senilai Rp11,2 miliar, mantan Bupati Sragen Untung Sarono Wiyono Sukarno, kepada Kejaksaan Tinggi Jawa Tengah. Surat permohonan pencekalan ke luar negeri dengan Nomor R.66/0.3.26/Dsp.3/10/2012 itu telah dilayangkan sejak Selasa (16/10/2012). Langkah itu diambil mengantisipasi kemungkinan mantan Bupati Sragen melarikan diri ke luar negeri sebelum pelaksanaan eksekusi. Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Sragen, Gatot Gunarto, melalui Kepala Seksi (Kasi) Pidana Khusus (Pidsus), Kejari Sragen, Heru Mayawan, menjelaskan hal itu , Rabu (21/11/2012).

Bupati Wonogiri Bagi Bibit
Bupati Wonogiri, Danar Rahmanto membagikan satu juta bibit singkong unggul kepada sejumlah petani di Desa Saradan, Baturetno, Rabu (21/11/2012). Pembagian bibit itu untuk mendukung budidaya pengembangan ubi kayu varietas unggul.
Danar mengatakan  telah mengucurkan dana senilai Rp1 miliar untuk pengembangan tersebut. Menurutnya, ada 50 kelompok tani yang akan mendapat dana hibah masing-masing Rp20 juta.

Bupati Sragen Serahkan Dana Desa
Bupati Sragen, Agus Fatchur Rahman, Rabu (21/11/2012), menyerahkan secara simbolis dana APBD 2012 untuk pembangunan jalan dan jembatan kepada 20 kepada desa. Tahun ini sebanyak 196 desa menerima dana Rp50 juta per desa sebagai bantuan pembangunan jalan dan jembatan. Agus mengklaim program dana bantuan itu belum pernah ada pada pemerintahan sebelum. Dia juga mengancam 196 kades apabila berani menyelewengkan dana bantuan.

21 November 2013



20 PNS Boyolali Diberi Sanksi
Hingga pertengahan November 2013, Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Boyolali mencatat sebanyak 20 pegawai negeri sipil (PNS) di wilayah itu yang telah dijatuhi sanksi atas pelanggaran disiplin pegawai. Satu orang di antaranya diberhentikan dengan hormat lantaran terlibat kasus penipuan.

Kepala BKD Boyolali, Karsino, didampingi Kasubbid Pembinaan, Yoga Nugroho, mengemukakan dari 20 PNS tersebut, 13 orang di antaranya dikenai sanksi atas pelanggaran disiplin tingkat berat, tiga orang terkena sanksi atas pelanggaran tingkat sedang, dan empat lainnya dikenai sanksi atas pelanggaran tingkat ringan.

Warga Kemusu Datangi Panwaslu
Sejumlah warga Desa Sari Mulyo, Kecamatan Kemusu, Kabupaten Boyolali, Kamis (21/11/2013), mendatangi kantor Panitia Pengawas Pemilihan Umum (Panwaslu) setempat. Sebelumnya, mereka juga mendatangi kantor Pengadilan Negeri (PN) Boyolali. Kedatangan mereka ke kantor Panwaslu tersebut untuk mempertanyakan tindak lanjut atas laporan kasus dugaan mobilisasi politik yang melibatkan Camat Kemusu, Edi Kristiawan, Kepala Desa (Kades) Sari Mulyo, Marjono, beberapa pegawai negeri sipil (PNS) dan tenaga honorer di desa setempat.

21 November 2014

Belasan Ribu RTM Solo Tak Terima PSKS
Sedikitnya 15.829 rumah tangga miskin (RTM) di Kota Solo tidak menerima kucuran dana Program Simpanan Keluarga Sejahtera (PSKS). Data ini diperoleh dari jumlah RTM sesuai hasil survei pendataan program perlindungan sosial (PPLS) 2011 tercatat sebanyak 44.872 RTM. Sedangkan penerima dana PSKS di Kota Solo tercatat 29.043 RTM.

Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Solo, R. Bagus Susanto Jumat (21/11/2014), mengatakan tidak tahu menahu data yang digunakan dalam penyaluran dana PSKS. Dikatakannya, BPS terakhir melakukan pendataan pada 2011 silam. Sesuai hasil survei PPLS 2011, diperoleh jumlah RTM di Kota Solo tercatat sebanyak 44.872. Sementara penerima dana PSKS di Kota Solo tercatat sebanyak 29.043 yang dibayarkan di Kantor Pos Gladak, Jajar, Jebres, Mojosongo, Nusukan dan Tipes.

Demo Mahasiswa Rusuh
Puluhan pendemo dari Kampus Universitas Veteran Bangun Nusantara dan Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) diadang aparat polisi ketika hendak membakar replika patung bergambar poto presiden Joko Widodo, Jumat (21/11/2014). Aksi yang digelar di depan persimpangan gapura Kampus Univet tersebut akhirnya mundur secara teratur dan tak melanjutkan ke Kantor Pemkab Sukoharjolantaran diberikade puluhan aparat.

21 November 2015

Warga Solo Masih Bingung Yellow Box
Markah jalan berbentuk segi empat dengan dua garis diagonal berpotongan dan berwarna kuning biasa disebut Yellow Box Junction menghiasi sejumlah persimpangan jalan di Kota Solo. Kendati sudah ada sejak beberapa pekan terakhir, namun sejumlah pengguna jalan belum mengetahui fungsi markah baru tersebut.

Kepala Dishubkominfo Kota Solo, Yosca Herman Sudrajat menjelaskan, Yellow Box Junction (YBJ) sesuai Pasal 37 paragraf 6 Peraturan Menteri Perhubungan (Menhub) RI No. PM 34 Tahun 2014 tentang Marka Jalan, merupakan markah jalan yang berfungsi untuk melarang kendaraan berhenti di suatu area. Pemasangan markah Yellow Box Junction baru ada di 15 persimpangan jalan dari 59 persimpangan jalan yang ada di Kota Solo.

Insentif Kader Posyandu Sragen Naik 150%
Insentif untuk 1.590 orang kader posyandu se-Kabupaten Sragen bakal naik 150% atau dua kali lipat lebih pada 2016. Insentif mereka yang semula hanya Rp10.000/bulan akan naik menjadi Rp25.000/bulan pada tahun depan. Rencana penaikan insentif kader posyandu itu disampaikan pembina kader posyandu Sragen, E. Tyas Damai, di Sasana Manggala Sukowati Sragen, Sabtu (21/11/2015). Rencana penaikan itu diungkapkan dalam gathering kader posyandu yang dibuka Bupati Sragen, Agus Fatchur Rahman.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya