SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SOLO — Berbagai peristiwa penting dan bersejarah terjadi dari tahun ke tahun pada 24 Oktober. Salah satunya adalah mulai diberlakukannya Piagam PBB yang kemudian dikenang sebagai Hari PBB.

Selain itu, ada berbagai kejadian lain pada 24 Oktober yang layak dikenang. Demi mengenangnya, berikut Solopos.com merangkum beberapa peristiwa dalam catatan peristiwa dunia hari ini yang dihimpun dari Thepeoplehistory.com dan Wikipedia.org.

Promosi Klaster Usaha Rumput Laut Kampung Pogo, UMKM Binaan BRI di Sulawesi Selatan

1648
Perdamaian Westfalen secara lengkap telah ditandatangani Spanyol dan Belanda di Osnabruck dan Münster, Westfalen, Jerman. Perjanjian itu secara resmi mengakhiri Perang Tiga Puluh Tahun. Atas perjanjian itu, Spanyol secara resmi mengakui kemerdekaan Republik Belanda.

1812
Di masa Invasi Prancis ke Rusia, pasukan Prancis yang dibantu pasukan Italia berhasil mengalahkan pasukan Rusia di Maloyaroslavets, Rusia. Dalam pertempuran itu, 6.000 tentara Rusia tewas dan 5.000 tentara dari kubu Prancis kehilangan nyawa mereka. Meski menang, pasukan Prancis justru tak berniat menduduki Maloyaroslavets.

Gambaran sosok Cut Nyak Meutia. (Wikimedia.org)

1910
Cut Nyak Meutia gugur kala memimpin pasukannya bertempur melawan pasukan Korps Marechaussee te Voet—salah satu korps pasukan Belanda—di Alue Kurieng, Aceh. Pada 1964, Cut Nyak Meutia secara resmi dinobatkan sebagai pahlawan nasional.

1912
Pasukan Bulagaria berhasil mengalahkan pasukan Kesultanan Ottoman di Kfrk Kilise, Adrianople, Ottoman atau kini Krklareli, Turki. Atas kemenangan di salah satu pertempuran pada masa Perang Balkan I itu, pasukan Bulgaria dipuji Menteri Peperangan Prancis Alexandre Millerand yang menganggap pasukan Bulgaria merupakan yang terbaik di Eropa lantaran bisa menumpas sekitar 1.500 tentara Ottoman.

1917
Pertempuran Caporetto yang melibatkan pasukan Austria-Hungaria dibantu pasukan Jerman melawan pasukan Italia meletus di Kobarid, Austria-Hungaria atau kini Slovenia. Pertempuran itu berlangsung hampir sebulan dan berakhir dengan kemenangan Austri-Hungaria dan Jerman. Salah satu kunci kemenangan dalam salah satu pertempuran di masa Perang Dunia I itu adalah penggunaan gas beracun oleh pasukan Jerman.

1939
Pemerintahan Nazi Jerman menerapkan peraturan baru kepada orang-orang Yahudi terkait pemakaian tanda Bintang Daud di lengan mereka. Demi mempertegas identifikasi, orang Yahudi berusia di atas enam tahun yang tinggal di wilayah kekuasaan Jerman diharuskan memakai tanda Bintang Daud bertuliskan “Jude” yang berarti Yahudi.

1945
Piagam Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) yang ditandatangi di San Francisco pada 26 Juni 1945 mulai diberlakukan. Pada 1947, PBB menetapkan 24 Oktober sebagai Hari PBB. Hari PBB diperingati untuk memberitahukan kepada masyarakat mengenai tujuan dan pencapaian organisasi tersebut.

1964
Zambia meraih kemerdekaan penuh dari Inggris setelah dikuasai sejak 1888. Zambia merupakan negara di Afrika bagian selatan yang tidak memiliki garis pantai dan berbatasan langsung dengan Republik Demokratik Kongo, Tanzania, Malawi, Mozambik, Zimbabwe, Botswana, Namibia, dan Angola. Lantaran cukup lama dikuasai Inggris, Zambia lantas menggunakan bahasa Inggris sebagai bahasa resmi hingga kini.

Wayne Mark Rooney. (Liverpoolecho.co.uk)

1985
Wayne Mark Rooney lahir di Croxteth, Liverpool, Inggris. Namanya kemudian dikenal sebagai pemain sepak bola ternama yang membela klub raksasa di Inggris, Manchester United, sejak 2004 hingga 2017. Pada pertengahan 2017 lalu, Rooney secara resmi pindah ke klub yang pernah membesarkan namanya sekaligus klub yang bermarkas di tanah kelahirannya, yakni Everton. Kini, ia membela salah satu klub sepak bola di Amerika Serikat, DC United.

1990
Danilo Carlo Petrucci lahir di Terni, Italia. Kini, ia dikenal sebagai pembalap yang mengikuti kejuaraan Moto GP bersama tim Ducati. Sayang, sejak mengikuti kejuaraan tersebut pada 2012 silam, Petrucci belum pernah menjadi juara dunia. Meski demikian, ia tercatat pernah lima kali naik podium.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya