SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SOLO – Berbagai peristiwa penting dan bersejarah terjadi dari tahun ke tahun pada 15 Oktober. Salah satunya adalah dibuangnya Napoleon Bonaparte ke Pulau Saint Helena di Samudra Atlantik.

Selain itu, ada berbagai kejadian lain pada 15 Oktober yang layak dikenang. Demi mengenangnya, berikut Solopos.com merangkum beberapa peristiwa dalam catatan peristiwa dunia hari ini yang dihimpun dari Thepeoplehistory.com dan Wikipedia.org:

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

1211
Pasukan Kekaisaran Latin berhasil mengalahkan pasukan Kekaisaran Nicea dalam pertempuran di dekat Sungai Rhyndacus, Kekaisaran Bizantium atau kini Sungai Mustafakemalpasa di Turki. Akibat kekalahan itu, beberapa wilayah kekuasaan Kekaisaran Nicea dicaplok Kekaisaran Latin.

1529
Pengepungan yang dilancarkan pasukan Kesultanan Ottoman di Wina, Austria yang berlangsung sejak 27 September pada tahun yang sama berkahir. Pasukan Kesultanan Ottoman gagal mencaplok Wina setelah dipukul mundur pasukan Kekaisaran Romawi Suci yang dibantu pasukan Kerajaan Bohemia dan Spanyol.

1815
Kaisar Prancis Napoleon Bonaparte diasingkan ke Pulau Saint Helena di Samudra Atlantik beberapa bulan setelah kalah dalam Pertempuran Waterloo melawan Inggris, Belanda, dan Prusia. Napoleon Bonaparte kemudian menghabiskan sisa hidupnya di pulau tersebut.

1864
Pasukan Konfederasi berhasil mengalahkan pasukan Union dalam salah satu pertempuran di masa Perang Saudara Amerika Serikat (AS) di Glasgow, Missouri, AS. Kemenangan itu membuat pasukan Konfederasi berhasil merebut wilayah Glasgow dari tangan pasukan Union. Namun kekuasaan pasukan Konfederasi di Glasgow hanya bertahan selama tiga hari setelah pasukan Union melancarkan serangan balasan.

Margaretha Geertruida Zelle alias Mata Hari. (Theguardian.com)

1917
Penari eksotis kelahiran Belanda, Margaretha Geertruida Zelle atau yang akrab disapa Mata Hari diesekusi mati regu tembak Prancis di Paris, Prancis. Mata Hari dieksekusi mati setelah dituduh sebagai mata-mata Jerman untuk Prancis selama Perang Dunia I.

1935
Kaisar Etiopia Haile Selassie mengumpulkan tentara dalam jumlah yang sangat banyak untuk melakukan perang yang ia anggap sebagai perang suci demi merebut Kota Aksum dari pendudukan Italia. Sebenarnya, Etiopia telah kehilangan sekitar 20.000 tentaranya demi merebut kota tersebut. Meski demikian, ratusan ribu orang berdatangan dari seluruh penjuru Etiopia setelah seruan dari kaisar mereka untuk mengikuti perang yang dianggap suci itu digaungkan.

David Sergio Trezeguet kala masih berseragam Juventus. (Bleacherreport.com)

1977
David Sergio Trezeguet lahir di Rouen, Prancis. Namanya lantas dikenal luas sebagai pemain sepak bola yang pernah membela klub besar di Italia, yakni Juventus, dari 2000 hingga 2010. Selama membela Juventus, Trezeguet telah mencetak 130 gol dari 218 penampilannya di Liga Italia.

1988
Mesut Ozil lahir di Gelsenkirchen, Jerman Barat. Kini, ia dikenal luas sebagai pemain sepak bola yang membela klub besar di Inggris, Arsenal, sejak 2013 silam. Sebelum berlabuh ke Arsenal, Ozil juga pernah membela klub raksasa di Spanyol, yakni Real Madrid, dari 2010 hingga 2013.

1990
Pemimpin Uni Soviet Mikhail Gorbachev dianugerahi Nobel Perdamaian atas upayanya untuk mengurangi ketegangan yang melibatkan Uni Soviet dan negara-negara lain di masa Perang Dingin. Selain itu, Gorbachev juga dianggap telah berupaya membuat bangsanya lebih terbuka terhadap dunia luar.

2013
Gempa bumi berkekuatan 7,2 skala Richter mengguncang wilayah Visayas Tengah, Filipina. Bencana alam tersebut menyebabkan 222 orang tewas, delapan orang hilang, dan 976 lainnya mengalami luka-luka.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya