SOLOPOS.COM - Karena beban berat, poncel kadang cepat. Ada beberapa hal yang bisa dilakukan agar ponsel Anda tidak cepat panas.(ilustrasi/Freepik)

Solopos.com, SOLO-- Saat ini, ponsel telah menjadi bagian yang tak terpisahkan hampir di setiap kegiatan manusia modern. Kemana pun kita berada, ponsel menjadi barang yang wajib dibawa dan selalu menjadi barang yang selalu digenggam.

Namun, apabila digunakan terus menerus ponsel bisa cepat panas karena beban pekerjaan yang cukup berat. Untuk itu, ada beberapa hal yang bisa dilakukan agar ponsel Anda tidak cepat panas, seperti dilansir dari okezone.com belum lama ini.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Ini Cara Mengatasi Kulit Kering Karena Pakai Hand Sanitizer

Hindari memaparkan ponsel ke sinar matahari langsung

Jangan tinggalkan ponsel di bawah sinar matahari langsung. Sebab, hal tersebut dapat membuat ponsel panas dan merusak mesin.

Isi baterai hanya sampai 80%

Pertama, jika kalian harus mengisi baterai ponsel dalam semalam, simpan di permukaan yang sejuk dan rata daripada bantal atau seprai. Tetapi tidak perlu mengisi daya baterai ponsel hingga 100%.

Menurut Android Pit, jika terus-menerus melakukan pengisian penuh akan mempersingkat masa pakai baterai. Ponsel kalian akan cenderung mengalami panas berlebih saat terisi penuh, jadi isi dayanya saat mendekati 30% dan cabut setelah mencapai 80%.

Minum Kopi Disarankan Setelah Sarapan, Kenapa?

Turunkan kecerahan layar

Turunkan kecerahan layar ponsel, terutama ketika menggunakan ponsel di luar ruang. Ketika kalian kesulitan melihat layar dengan kecerahan rendah, kalian bisa memasang layar anti-silau.

Tutup aplikasi yang tidak digunakan

Ponsel akan bekerja keras ketika kalian memiliki beberapa aplikasi terbuka pada saat yang sama. Jadi, biasakan untuk menutup aplikasi yang tidak digunakan secara berkala. Terutama, tutup aplikasi grafis-berat seperti game saat mengisi baterai ponsel.

Jangan terlalu banyak bermain game

Ponsel yang cepat panas juga bisa disebabkan oleh game grafis yang terlalu berat. Istirahatkan ponsel kalian terlebih dahulu dan pastikan game tidak berjalan di latar belakang setelah selesai bermain.

Jangan menimbun aplikasi

Hapus fungsi dan aplikasi yang tidak digunakan. Hal ini juga termasuk mematikan pemberitahuan push, mematikan aplikasi yang berjalan di latar belakang, dan menonaktifkan layanan lokasi dari aplikasi tertentu.

Periksa kabel pengisian

Ketika ponsel menjadi panas saat kalian mengisi daya, bisa jadi ada masalah dengan kabel pengisian daya. Cobalah untuk menukarkan kabel tersebut dengan kabel lain terlebih dulu, lalu lihat apakah cara itu memperbaiki masalah.

Instal anti-virus

Ponsel yang cepat panas, juga bisa disebabkan oleh virus. Ponsel Android rentan terhadap malware, jadi cobalah untuk menginstal perangkat lunak anti-virus pada ponsel kalian.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya