SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

BARCELONA: Valentino Rossi siap melanjutkan momentum positifnya ketika balap MotoGP digelar di Catalunya. Apalagi, sirkuit Catalunya adalah salah satu tempat favorit buat The Doctor.

Tahun lalu, Rossi absen membalap di Catalunya karena cedera. Tapi Rossi mengenang setahun sebelumnya ketika ia tampil sebagai yang terbaik di MotoGP Catalunya 2009.

Promosi 204,8 Juta Suara Diperebutkan, Jawa adalah Kunci

“Catalunya adalah salah satu balapan yang paling menyenangkan musim ini,” tutur Rossi seperti yang dilansir Crash.

Ekspedisi Mudik 2024

“Ada beberapa alasan, pertama Barcelona adalah kota yang indah, kedua treknya juga menyenangkan, mungkin favorit kedua setelah Mugello dan terakhir, karakteristik balapan di Spanyol, tribun utama selalu dipenuhi fans yang antusias,” beber Rossi.

Tahun 2009, Rossi tampil sebagai pemenang setelah mengalahkan Jorge Lorenzo dalam duel yang ketat. Menilik sejarah, itu adalah kemenangan keenam Rossi di kelas premier di Catalunya.

“Saya sangat senang kembali ke sirkuit ini karena tahun lalu saya cuma bisa menyaksikan dari rumah. Saya tampil cukup baik di sini jadi saya punya banyak kenangan indah,” kata pembalap Ducati itu.(dts)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya