SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Wonogiri (Espos)–Kecelakaan antara mobil jenis carry dengan bis malam PO Serba Mulya jurusan Wonogiri-Jakarta terjadi di simpang empat SMPN 6 Wonogiri, Senin (31/5). Kondisi mobil carry ringsek bagian depan, karena menabrak lambung bagian belakang bis malam tersebut. Satu orang menderita luka-luka dan dirawat di RSUD dr Soediro Mangun Soemarso, Wonogiri.

Korban luka-luka adalah, Ny Wakinem, 70, penumpang mobil carry bernopol B 8459 NC, warga Wonokerto RT 1/RW VIII, Sambiroto, Pracimantoro, Wonogiri. Keterangan yang dihimpun Espos  di lokasi kejadian dan Satlantas Polres Wonogiri, bis malam Serba Mulya melaju dari arah timur dan separo bodi bis sudah melintang perempatan jalan. Namun dari arah utara melaju mobil jenis carry yang dikemudikan Murniadi, 26, satu kampung dengan korban.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Diperkirakan jarak yang terlalu dekat, sopir carry tak mampu menghentikan dan menabrak bagian belakang bis,” ujar Joko, warga Wonogiri.

Kasatlantas AKP M Ridwan didampingi Kanit Laka Iptu Jumari mewakili Kapolres Wonogiri AKBP Nanang Avianto saat mengonfirmasi membenarkan kejadian itu. “Kami telah periksa saksi-saksi,” ujar Kasatlantas.

Kasatlantas menceritakan hasil olah TKP dan keterangan saksi, kecelakaan terjadi karena kekuranghatian pengemudi. “Seorang pengemudi, mestinya memberikan kesempatan bagi pengendara lain yang berada di jalur utama. Sopir mobil carry kelihatan akan menyeberang simpang empat, tetapi dari arah timur sudah melaju bis malam itu. Karena jarak terlalu dekat terjadi kecelakaan.”

Kondisi carry bagian kiri depan ringsek, sedangkan bodi bis malam bagian belakang dekat ban belakang mengelupas diduga akibat benturan keras. Sopir bis PO Serba Mulya, Iwan Sunaryo, 40, warga Gunungcilik, Mlopoharjo, Wuryantoro bersama kernetnya, Haryo, 50, warga Eromoko masih menunggui di Satlantas Wonogiri.

“Penumpang bis dari Jakarta penuh sekitar 40 orang, tetapi sebagian sudah turun di terminal Solo dan Wonogiri, sehingga masih tersisa sekitar 32 penumpang. Semua tidak apa-apa dan sudah dioper dengan bis cadangan. Tidak ada yang luka dan semua selamat,” kata Haryo.

tus

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya