SOLOPOS.COM - Wanita yang ditemukan di lautan Kolombia pada Jumat (29/5/2020).

Solopos.com, BOGOTA— Nelayan bernama Ronaldo dan Gustavo menemukan sesosok perempuan yang mengapung di laur saat mencari ikan di lautan lepas wilayah Kolombia, Jumat (29/5/2020). Ternyata wanita yang ditemukan masih bernyawa itu sudah dinyatakan hilang sejak dua tahun silam.

Wanita tersebut diketahui bernama Angelica Gaitan, 42. Dikutip dari Mirror, Rabu (30/9/2020), penemuan sosok perempuan itu terekam kamera.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Berdasarkan video yang beredar, Ronaldo dan Gustavo tampak mendekati wanita yang mengapung dan terlihat lemah. Mereka kemudian melemparkan pelampung yang terikat tali ke arahnya. Kemudian, kedua nelayan itu menarik dan mengangkat tubuh wanita itu ke dalam perahu.

2 Anggota Dikeroyok, Warga PSHT Sragen Diminta Tanggalkan Atribut Saat Keluar Rumah

Ekspedisi Mudik 2024

Kedua nelayan itu awalnya mengira benda mengapung itu hanya sebatang kayu. Namun, mereka melihat perempuan itu mengangkat tangan memberi isyarat meminta bantuan.

Setelah berhasil diselamatkan ke perahu, wanita itu mengucapkan syukur. "Saya dilahirkan kembali, Tuhan tidak ingin saya mati," kata Angelica.

Ketika dia dibawa ke daratan, penduduk setempat berbaik hati merawatnya sebelum dibawa ke rumah sakit. Keluarga Angelica mengaku kehilangan kontak dengannya selama dua tahun.

Hilang 2 Tahun

Setelah hilang dua tahun dan tak ada kabar, keluarga mendapatkan kabar penemuan wanita tersebut dari Departemen Kolombia Atlantico pada Sabtu (26/9/2020).

Angelica mengaku bahwa ia mengalami kekerasan rumah tangga selama 20 tahun oleh pasangannya. Tidak kuat diperlakukan seperti itu, dia memilih kabur dari rumah pada September 2018 lalu. Hingga akhirnya dia mencoba bunuh diri dengan melompat ke laut.

Menurut laporan polisi, Angelica sudah terapung di laut selama sekitar delapan jam. Meski dia mencoba bunuh diri, wanita itu bersyukur dirinya masih memiliki kesempatan hidup. Setelah, mendapat pertolongan dari warga setempat.

Inilah Gua Petilasan Pangeran Mangkubumi di Sragen, Bisa Muat Warga Satu Kampung!

“Terimakasi Tuhan, saya masih hidup dan dia [Ronaldo] memberi saya pelampung. Mereka membawa saya ke pusat kesehatan di mana saya menerima perawatan yang diperlukan,” kata Angelica

Hingga kini, apa yang dilakukan Angelica selama dua tahun dan bagaimana wanita itu bisa berakhir di laut sedang diselidiki lebih dalam oleh pihak polisi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya