SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SOLO – Belakangan ini, fitur mode gelap di sejumlah aplikasi smartphone tengah digandrungi. Sejumlah pengembang aplikasi meluncurkan fitur dark mode sesuai dengan tuntutan pengguna. Selain lebih nyaman di mata, mengaktifkan mode gelap membantu mengurangi konsumsi daya pada gadget.

Setelah Youtube, Twitter, serta sistem operasi Windows 10, kini giliran aplikasi Facebook Messenger yang meluncurkan fitur dark mode. Berbeda dengan aplikasi lainnya, cara mengaktifkan mode gelap di Facebook Messenger terbilang unik.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Mengutip Android Authority, Kamis (7/3/2019), fitur dark mode di aplikasi Facebook Messenger diaktifkan dengan cara mengirim emoji ke pengguna lain. Emoji yang dikirim harus berbentuk bulan sabit. Setelah terkirim, maka tampilan Facebook Messenger secara otomatis berubah menjadi gelap.

Ekspedisi Mudik 2024

Jika pengguna berhasil mengaktifkan dark mode, Facebook Messenger bakal memunculkan notifikasi khusus. Adapun isinya berupa informasi soal fitur dark mode yang masih dalam tahap pengembangan. Cara tersebut bisa diterapkan pengguna Facebook Messenger di perangkat Android maupun Ios.

Fitur dark mode di Messenger telah diumumkan Facebook sejak Mei 2018. Namun, Facebook baru menguji coba fitur itu pada Januari 2019 di sejumlah negara. Jadi, hanya beberapa pengguna yang bisa menikmati fitur tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya