SOLOPOS.COM - BAN-PT. (Istimewa)

Solopos.com, SOLO — Di bawah ini terdapat cara mengecek akreditasi kampus dan program studi atau prodi di BAN-PT sebagai syarat pendaftaran CPNS 2021.

Seperti diketahui, pada pendaftaran CPNS 2021, Badan Kepegawaian Negara mewajibkan calon pelamar untuk melampirkan bukti akreditasi perguruan tinggi dan juga prodi di BAN-PT.

Promosi Keren! BRI Raih Enam Penghargaan di PR Indonesia Awards 2024

Baca Juga: Benarkah Hubungan Suami Istri di Malam Jumat Adalah Sunah Rasul?

Lalu, bagaimana cara mengecek akreditasi di BAN-PT?

Caranya cukup mudah, bagi calon pelamar CPNS 2021 bisa mengakes laman resmi BAN-PT yang bisa dibuka via handphone maupun komputer.

Baca Juga: Sebelum Meninggal, Mbak You Sempat Ramal Kapan Kematiannya

Berikut ini langkah-langkah mengakses informasi akreditasi di BAN-PT.

Cara Mengecek Akreditasi Perguruan Tinggi di BAN-PT

  1.  Buka situs BAN-PT di https://www.banpt.or.id/
  2. Pilih menu Data Akreditasi dan klik Institusi (terkini)
  3. Masukkan nama perguruan tinggi pada kolom pencarian yang tersedia (di paling atas tabel)
  4. BAN-BT akan menampilkan data akreditasi yang Anda cari.

Baca Juga: Profil Arief Muhammad, Influencer yang Dijuluki “Gubernur Bintaro”

Cara Mengecek Akreditasi Prodi BAN-PT

  1. Buka situs BAN-PT di https://www.banpt.or.id/
  2.  Pilih menu Data Akreditasi. Lalu, klik Program Studi (terkini)
  3. Masukkan nama program studi pada kolom pencarian yang tersedia
  4. BAN-BT akan menampilkan data akreditasi yang Anda cari.

Baca Juga: Formasi Lengkap CPNS dan PPPK Kota Solo 2021, Download Sekarang!

Selain kedua cara diatas, calon pelamar CPNS 2021 juga bisa mengecek akreditasi kampus dan prodi dalam satu cara di BAN-PT, begini langkah-langkahnya.

  1. Buka situs BAN-PT di https://www.banpt.or.id/
  2. Pilih menu Data Akreditasi. Lalu, klik Pencarian Data Akreditasi (histori)
  3. Masukkan nama perguruan tinggi dan nama program studi
  4. BAN-PT akan menampilkan data akreditasi yang Anda cari.

Baca Juga:  Simpel! Ini Cara Memasak Daging Kambing Biar Empuk dan Tak Bau Prengus

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya