SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

JAKARTA — Situasi kota Jakarta semakin ramai jelang penutupan tahun. Setelah pelepasan karnaval di Balai Kota banyak masyarakat tumpah ke jalan menyaksikan tontonan unik tersebut.

Wakil Gubernur DKI Jakarta yang melepas karnaval di Balai Kota mengatakan bahwa hujan malam ini adalah berkah bagi Jakarta jadi mari kita ramaikan suasana tutup tahun malam ini.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Kita menyongsong tahun 2013 dengan hujan, ini hujan berkah, tetab tertib dan tahun depan kita kerja keras mewujudkan jakarta baru,” ungkap Basuki saat melepas rombongan karnaval, Senin (31/12/2012).

Seperti di ketahui malam ini karnaval di ramaikan oleh solo batik carnaval, ondel-ondel, tarian daerah seluruh indonesia, dan tidak kala menarik adalah alunan lagu betawi.

Sampai dengan saat ini rombongan yang di lepas Basuki di Balai Kota belum sampai ke bundaran HI. Ini di karenakan banyaknya jumlah peserta karnaval dan membludaknya masyarakat yang hadir malam ini.

Sedangkan di stage utama depan bundaran HI sudah dipenuhi masyarakat baik tua,muda, anak-anak ramai membludak di pinggir jalan.

Meskipun hujan,hiburan rakyat di pinggir jalan terus berlangsung dan masyarakat tetap antusias malam ini menyambut tahun baru 2013.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya