SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

JAKARTA — Langit Jakarta malam ini di taburi dengan pesta kembang api tanda memasuki tahun 2013. Bukan saja kembang api, terlihat diatas patung Bundaran HI ada balon udara besar bertuliskan Jakarta 2013.

Setelah hitung mundur Gubernur DKI Jakarta di panggung utama langsung di sambut dengan petasan yang menghujan langit Jakarta. Sontak saja ratusan ribu  masyarakat yang memadati bundaran HI dan sekitarnya bersorak.

Promosi Tenang, Asisten Virtual BRI Sabrina Siap Temani Kamu Penuhi Kebutuhan Lebaran

Selain petasan ada balon berukuran besar bertuliskan Jakarta 2013 juga mengudara diatas patung selamat datang. Lebih dari itu laser show berwarna hijau menambah indah langit Jakarta.

Dalam pantauan Bisnis, hingga pergantian tahun 2013 situasi berjalan kondusif. Hujan yang tadinya turun sontak saja berhenti. Usai buka tahun 2013 masyarakat langsung di hibur dengan pertunjukkan musik changcuters dan beberapa artis lainnya. Seperti di ketahui ada 16 panggung hiburan yang mewarnai malam tahun baru 2013 mulai dari musik daerah sampai musik rock

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya